Wiranto : Uji Coba Makan Bergizi Gratis Bukan Program Gagah-gagahan Dan Cari Nama

Wiranto : Uji Coba Makan Bergizi Gratis Bukan Program Gagah-gagahan Dan Cari Nama

Ketua Wantimpres, Wiranto didampingi Pj Wali Kota Tangerang, Nurdin saat meninjau makan bergizi gratis di SD Negeri 4 Sukasari, Kecamatan Tangerang, Rabu (7/8/2024).-Abdul Azis/tangerangekspres.id-

TANGERANGEKSPRES.ID - Dua wilayah di provinsi Banten telah melaksanakan uji coba makan bergizi gratis. Hal ini guna menyukseskan visi yang dicanangkan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih pada Pemilu 2024 lalu, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

 

Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Jenderal (Purn) Wiranto menegaskan, program makan bergizi gratis bukanlah sekedar program gagah-gagahan dan cari nama. Hal itu disampaikan dalam sambutannya saat memantau uji coba pelaksanaan makan bergizi gratis di  SDN 4 Sukasari, Kecamatan Tangerang, Rabu (7/8/2024). 

 

"Ini bukan program yang gagah-gagahan, program elitis, program cari nama, tapi ini merupakan program perjuangan untuk mendukung indonesia emas 2045," ungkap Wiranto.

 

Mantan Menteri Koordinator politik, hukum dan kemananan (Menkopolhukam) ini mengapresiasi siapapun pihak yang mendukung program uji coba makan bergizi gratis. Menurutnya, di Provinsi Banten ini, selain di Kota Tangerang, uji coba makan bergizi gratis juga dilakukan di Kota Cilegon. Hasil uji coba nantinya akan menjadi masukan bagi Pemerintah Pusat kedepannya. 

 

 "Temuan apa yang didapatkan dari uji coba ini dan kemudian dibawa nanti dalam satu forum yang lebih tinggi untuk diselesaikan secara nasional," ujarnya.

 

Dikatakan, berdasarkan pernyataan Presiden Joko Widodo, dunia saat ini sedang tidak baik-baik saja dan terdapat persaingan luar biasa antar negara. 

 

'Nantinya yang keluar sebagai pemenang bukanlah yang paling kuat melainkan paling cepat menangkap peluang yang ada," katanya.

 

Sumber: