BJB NOVEMBER 2025

Wanita Tewas di Tandon Diduga Usai Cekcok Dengan Selingkuhan

Wanita Tewas di Tandon Diduga Usai Cekcok Dengan Selingkuhan

Petugas menutupi jenazah Eka Lestaria Ningsih menggunakan bekas spanduk setelah berhasil dievakusi dari Tandon Ciater, Serpong. -BPBD Tangsel For Tangerang Ekspres-

TANGERANGEKSPRES.ID, SERPONG — Seorang pe­rem­puan bernama Eka Les­taria Ningsih (38) ditemukan me­ninggal dunia di Tandon Ci­ater, Serpong pada Senin, 5 Januari 2026 dini hari. Eka ditemukan meninggal setelah diduga tenggelam di Tandon Ciater.

Korban merupakan warga Jalan AMD Babakan Pocis, RT 1/2 Kelurahan Bakti Jaya, Kecamatan Setu. Informasi yang diperoleh, sebelum ke­jadian korban dikabarkan se­dang bersama teman pria­nya. Korban sendiri sudah memiliki suami namun, men­­jalin hubungan dengan pria lain. 

Sebelum kejadian, korban dan teman prianya terlibat cekcok. Diduga akibat keri­butan ini, korban sempat ber­lari dan ditemukan sudah tercebur ke dalam tandon. Melihat hal itu, teman pria korban sempat berupaya mem­­berikan pertolongan ta­pi, nya­wa korban tidak da­pat diselamatkan.

Penata Layanan Operasional sekaligus Komandan Regu (Danton) Satgas Penanggula­ngan Bencana pada BPBD Kota Tangsel Dian Wiryawan mengatakan, pihaknya me­nerima laporan adanya kor­ban tenggelam di Tandon Ciater sekitar pukul 01.15 WIB.

“Informasi dari saksi kobam tenggelam jam 00.15 WIB dan pada 00.50 berhasil dite­mu­kan,” ujarnya, Senin, 5 Januari 2025.

Pria yang biasa disapa Ba­cong ini menambahkan, se­te­lah berhasil dievakuasi, je­na­zah korban kemudian di­bawa ke RSUD Kabupaten Tangerang un­tuk penanganan lebih lanjut. 

Menurutnya, proses eva­kuasi melibatkan BPBD Kota Tang­sel, Polsek Serpong, DS­DABM­BK Kota Tangsel dan lainnya. relawan. ”Saat ini kasus ini dalam penanga­nan Polsek Ser­­pong,” tambah­nya.

Sementara itu, Lurah Bakti Jaya Fiqri Yanuardi Putra mem­­benarkan korban meru­pa­kan warganya yang tinggal di Jalan AMD Babakan Pocis, RT 1/2 Kelurahan Bakti Jaya, Keca­matan Setu. ”Benar, kor­­ban ini warga saya,” ujarnya. 

Fiqri menambahkan, infor­masi yang diperolehnya kor­ban telah memiliki suami dan 2 orang anak. Namun, dirinya tidak mengetahui pasti apa yang menyebabkan korban tewas tenggelam di Tandon Ciater. Termasuk apa yang menjadi penyebab korban pergi bersama pria lain ke Tandon Ciater.

”Jenazah korban telah dima­kamkan di TPBU Poele Pocis di Kelurahan Bhakti Jaya. Pihak keluarga tidak mengi­zinkan jenazah korban di­otop­si dan memilih langsung memakam­kan setelah dibawa pulang dari RSU Kabupaten Tange­rang,” tutupnya.

Sementara itu, pihak kepo­lisian hingga Senin, 5 Januari 2025 siang belum mem­beri­kan keterangan resmi terkait keja­dian tersebut. Kapolsek Ser­pong Kompol Suhadono mau­pun Kanit Reskrim Polsek Serpong AKP Joko Aprianto tidak mem­balas pesan singkat atau WA mengangkat telepon. (bud)

Sumber: