Dewan Bangga Atlet Panjat Tebing Asal Kota Tangerang Masuk Perempat Final di Ajang Olimpiade Paris 2024
Wakil Ketua DPRD, Tengku Iwan Jayasyah Putra bersama Rajiah Salsabillah atlet panjat tebing asal Kota Tangerang-Abdul Aziz/Tangerang Ekspres-
TANGERANGEKSPRES.ID - Prestasi tingkat internasional yang dicapai oleh atlet panjat tebing asal Kota Tangerang, Rajiah Sallsabillah menjadi satu hal yang patut di banggakan. Hal itu diungkapkan Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang, Tengku Iwan Jayasyah Putra, Selasa (6/8).
Tengku mengungkapkan, Bilah, sapaan akrab Rajiah Sallsabillah, masuk ke babak perempat final Olimpiade Paris 2024.
Panjat tebing putri dibuka melalui babak kualifikasi yang terdiri dari dua tahap, penyisihan unggulan dari penilaian berbasis waktu dan juga dilakukan dua kali di Lane A dan Lane B untuk kemudian diketahui peringkat masing-masing serta tahap penyisihan eliminasi.
Billah tampil bagus saat bertanding di Le Bourget Climbing Venue, Paris, Prancis, pada Senin (5/8) malam. Dia sukses meraih waktu 6,67 detik di jalur A dan 6,58 detik di jalur B. Catatan waktu terbaiknya, yakni 6,58 detik, sehingga dia harus puas menempati peringkat ketujuh di babak penyisihan unggulan.
"Dalam kualifikasi itu, terdapat dua tahapan, yakni babak penyisihan unggulan dan penyisihan eliminasi. Total 14 atlet bersaing dalam kualifikasi panjat tebing putri nomor speed tahun ini," ungkap Tengku yang juga Ketua Umum federasi panjat tebing Indonesia (FPTI) Kota Tangerang.
Dia memaparkan, dua atlet asal Indonesia yaitu Rahiah Salsabilla dan Desak Made mengawali laga kualifikasi di babak penyisihan unggulan.
Pada babak itu, Billah dan Desak Made sama-sama melakukan dua kali panjatan tebing dan menjajal jalur A dan B.
"Billah melawan Emma Hunt dari Amerika Serikat (AS). Sedangkan Desak Made melawan wakil Prancis, Capucine Viglione. Kedua atlet panjat tebing ini membanggakan Indonesia," ujarnya.
Tengku Iwan mengaku bangga atas prestasi salah satu atlet terbaik yang dimiliki Kota Tangerang.Politisi dsri Fraksi PKS ini berharap prestasi Billah bisa membuat juniornya terpacu untuk mencapai hal serupa.
Atas prestasi itu, ia juga berharap hal ini dapat memacu, memotivasi dan semangat para junior-junior Billah yang ada di program Puslatcab Kota Tangerang Tangerang.
“Insya Allah, dengan segenap kemampuan yang kami miliki dalam hal ini atlet, pelatih dan sarana latihan yang memadai serta dukungan dari Pemerintah Kota Tangerang dan juga masyarakat, kami FPTI Kota Tangerang akan terus mencetak atlet-atlet panjat tebing yang berprestasi baik di kancah nasional maupun internasional,” ujarnya.
Dia menilai, apa yang di capai Billah saat ini merupakan hasil kerja keras latihan selama ini serta bertanding di berbagai level.
“Prestasi ini tidak hanya mengharumkan nama bangsa, tetapi juga menjadi bukti ketangguhan dan semangat juang yang luar biasa. Mari kita dukung Salsabillah dan para atlet Indonesia lainnya yang tengah bertanding di Olimpiade Paris 2024,” pungkasnya.(*)
Sumber: