Atlet dan Pelatih Puslatcab 2024 Dipastikan Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan
Pj Wali Kota Tangerang Nurdin menyerahkan jaminan BPJS Ketenagakerjaan secara simbolis di Plaza Puspemkot Tangerang, belum lama ini.-Syirojul Umam-
TANGERANGEKSPRES.ID - Kantor Cabang Tangerang Cikokol BPJS Ketenagakerjaan, memastikan bahwa pihaknya memberikan perlindungan kepada atlet dan pelatih pemusatan latihan cabang (Puslatcab) Kota Tangerang.
Perlindungan terhadap tlet dan pelatih itu merupakan salah satu komitmen Pemkot Tangerang, yang tidak hanya ingin mengembangkan olahraga serta melahirkan atlet-atlet berprestasi dan berbakat, melainkan juga memberikan perlindungan agar mereka nyaman dan aman saat mengikuti pelatihan.
Kepala Kantor Cabang Tangerang Cikokol Zain Setyadi, mengatakan terdapat beberapa program, seperti Program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) yang memberikan jaminan pemulihan kecelakaan kerja, tanpa batas biaya dan tanpa batas waktu perawatan sampai peserta sembuh dan kembali bisa beraktivitas.
Dia mengatakan BPJAMSOSTEK memberikan jaminan sebagai peserta selama kegiatan olahraga tersebut berlangsung.
"Atlet yang telah menjadi peserta program program BPJAMSOSTEK akan merasa aman saat berlatih dan bisa memberikan hasil yang maksimal untuk Kota Tangerang," terangnya.
Dia menjelaskan jaminan sosial yang diberikan sifat perlindungannya tanpa batas, semua biaya ditanggung sesuai kebutuhan medis yang diperlukan.
Apabila terjadi cedera pada atlet saat bertanding maka semua biaya ditanggung 100 persen oleh BPJAMSOSTEK sampai dengan sembuh.
Sumber: