Anak Se-Kabupaten Serang Ditargetkan Dapat Imunisasi Primer Lengkap

Selasa 14-05-2024,16:30 WIB
Reporter : Agung Gumelar
Editor : Sihara Pardede


TANGERANGEKSPRES.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serang, menargetkan semua anak se Kabupaten Serang, bisa mendapatkan imunisasi primer lengkap hingga tiga kali tahapan.

Tahapan pertama, anak dilakukan imunisasi saat berusia satu tahun, ditambah dengan imunisasi lanjutan pada saat 18 bulan, dan dilanjutkan pada usia anak sekolah atau Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS).

Kepala Dinkes Kabupaten Serang Rahmat Fitriadi mengatakan, imunisasi primer lengkap ini sangat penting diberikan kepada anak, dengan tujuan mendapatkan kekebalan tubuh agar tidak mudah terkena penyakit.

Apabila tetap terserang penyakit, gejalanya tidak akan berat, dan tidak berdampak kepada organ tubuh lainnya.

"Imunisasi ini, memberikan kekebalan tubuh anak agar penyakit seperti TBC, difteri, tetanus, polio, campak, dan lainnya dapat dicegah, kalau sudah diberikan imunisasi otomatis anak ini punya kekebalan terhadap penyakit itu. Kalau memang nantinya terserang, gejalanya tidak akan berat dan tidak berdampak kepada organ lainnya," katanya kepada wartawan usai acara pekan imunisasi dunia, di Desa Nambo Ilir, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Selasa 14 Mei 2024.

Rahmat mengatakan, di Kabupaten Serang capaian imunisasi sudah 100 persen, namun tidak menutup kemungkinan masih banyak anak yang belum melengkapi imunisasi primer lengkap.

Hal itu disebabkan, karena pada saat mulai imunisasi, anak tersebut sedang dalam kondisi sakit, mempunyai kendala di rumahnya, dan lainnya.

"Sehingga, kami perlu partisipasi dari keluarga yang mempunyai bayi untuk segera datang ke Puskesmas, untuk melakukan imunisasi. Lalu, dari lintas sektor juga harus ikut membantu, kasih tahu keluarga tentang manfaatnya imunisasi supaya mereka mau anaknya diimunisasi," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinkes Kabupaten Serang Istianah Hariyanti mengatakan, imunisasi primer lengkap yaitu, imunisasi dasar lengkap usia satu tahun, ditambah dengan imunisasi lanjutan pada saat 18 bulan, dan pada saat usia sekolah atau BIAS.

Jadi, imunisasi tidak berhenti hanya di umur satu tahun, namun tetap lanjut sampai usia anak masuk sekolah kelas 4 SD.

"Kalau yang tidak lengkap, meskipun tidak sesuai jadwal silahkan datang hanya perlu dilengkapi saja. Bagi bapak ibu yang belum lengkap anaknya diimunisasi, silahkan mendatangi posyandu maupun puskesmas di seluruh Kabupaten Serang," katanya.

Istianah mengatakan, kegiatan pekan imunisasi ini dilakukan selama satu Minggu, mulai dari Senin 13 Mei sampai Minggu 19 Mei 2024.

Diakui Istianah, masih ada orang tua yang Taku anaknya diimunisasi, maka menjadi tugas bersama dengan seluruh lintas sektor, untuk ikut memberikan pemahaman kepada orang tua bahwa imunisasi ini sangat penting bagi kesehatan anak.

"Masih ada orang tua yang keberatan anak nya diimunisasi, makanya kita butuh bantuan lintas sektor supaya bisa membantu memberikan kesadaran, kepada para orang tua untuk melakukan imunisasi anaknya. Karena, penyakit itu lebih baik mencegah daripada mengobati," ujarnya. (*)

Kategori :