Tanpa Rinto, Cilegon United Pede Tiga Poin

Tanpa Rinto, Cilegon United Pede Tiga Poin

KAPTEN tim Cilegon United (CU) Rinto Ali dipastikan tidak bisa memperkuat CU kala menghadapi Persibat Batang di Stadion Krakatau Steel, Sabtu (5/5) sore. Rinto Ali harus absen lantaran mendapatkan kartu merah saat laga away melawan Persita. Absennya Rinto Ali tidak berpengaruh lantaran banyak stok pemain tengah yang bisa dimainkan untuk menutup lini yang ditinggalkan Ali. Diakui Pelatih CU Imam Riyadi absennya Rinto memang menjadi kerugian buat timnya karena selain sebagai pemimpin di lapangan saat laga juga karena mantan pemain PS TNI itu adalah motor serangan di lini tengah timnya. “Kami merasa kehilangan tapi tidak boleh meratapi dan harus mencari solusi lini tengah kami,” ujarnya. Imam mengatakan untuk alternatif pengganti Rinto, ia masih memiliki Johan, Ahmad Mardziana dan beberapa pemain lainnya. Tinggal pihaknya menyusun strategi yang efektif untuk pos yang ditinggalkan oleh Rinto. “Kekuatan kami tidak berkurang. Stok pemain masih banyak. Saya akan memaksimalkan pemain yang ada untuk menambah daya gedor serangan pada laga kandang melawan wakil Jawa Tengah, Persibat Batang,” imbuh dia. Untuk saat ini pihaknya berkonsentrasi untuk memperbaiki kerjasama tim agar di laga selanjutnya permainan tim semakin kompak. Perkembangan permainan CU sendiri sudah dalam grafik yang mulai naik. Mental pemain juga sudah berkembang dan mereka sudah move on dari kekalahan 4-0 dari Persika Karawang. “Latihan seperti biasa seperti taktik dan teknik. Dengan latihan ini diharapkan pemain semakin bagus dan menampilkan grafik penampilan yang terus meningkat. Kami juga melatih penyelesaian akhir. Saya berharap penyerang semakin tajam saat berlaga di Liga 2. Kami terus pertajam mereka agar menjadi mesin gol yang produktif,” tutupnya.(apw/rbnn)

Sumber: