Aksi Solidaritas untuk THL, Kelompok Masyarakat dan Mahasiswa Geruduk Kantor BKPSDM Kota Tangerang
Aksi Aliansi Sentral Komite Aksi Kerakyatan (SKAK) di Warnai dengan Membakar Ban Bekas sebagai Bentuk Protes di kantor BKPSDM kota Tangerang. Foto Ahmad Syihabudin Tangerang Ekspres--
TANGERANGEKSPRES.ID -- Puluhan massa terdiri kelompok masyarakat dan mahasiswa tergabung dalam Aliansi Sentral Komite Aksi Kerakyatan (SKAK) Tangerang menggeruduk kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tangerang di Gedung Cisadane, Jalan Ks. Tubun No.1 Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Banten. Senin (6/1/2025) siang WIB.
Aksi tersebut merupakan bentuk solidaritas dan keprihatinan terhadap ribuan pegawai non pegawai negeri sipil (PNS) atau tenaga harian lepas (THL) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang yang dinyatakan tidak lolos menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Pantauan Tangerang Ekspres di lokasi, sejumlah perwakilan massa aksi menyuarakan pencopotan Kepala BKPSDM kota Tangerang karena dinilai tidak mampu dan tidak memiliki niat baik dalam memperjuangkan nasib pegawai non PNS di Pemkot Tangerang. Aksi pun di warnai dengan membakar ban sebagai bentuk kemarahan dan keprihatinan.
"Ini menjadi catatan buruk untuk kota Tangerang. Kami menuntut Pj Wali Kota Tangerang, Dr Nurdin untuk segera mencopot kepala BKPSDM," kata Fahri Koordinator aksi kepada sejumlah awak media yang meliput.
Massa aksi menilai bahwa BKPSDM kota Tangerang tidak memiliki niat yang baik bahkan disebut tidak becus dalam melakukan perencanaan terkait perekrutan PPPK. Apalagi mensejahterakan ribuan THL yang ada di lingkup Pemkot Tangerang.
Disebutkan, proses rekrutmen dilakukan BKPSDM itu tidak per, ditemukan hasil seleksi dari sejumlah calon PPPK yang mendapat nilai tinggi namun dinyatakan tidak lulus. Semua rusak karena kebijakan. Jika dibandingkan dengan konfarasi PPPK di Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel) hampir seluruh nya THL lulus. Kenapa berbanding terbalik dengan kota Tangerang.
"Kami banyak kenal dengan mereka (THL) mereka banyak melayani masyarakat bahkan menjadi garda terdepan dalam pelayanan di pemerintahan," ujar Fahri.
Sumber: