PO Asli Prima akan Terapkan Tarif Tuslah H-7 Lebaran Idul Fitri

PO Asli Prima akan Terapkan Tarif Tuslah H-7 Lebaran Idul Fitri

Armada bus PO Asli Prima jurusan Kalideres-Labuan yang sedang terparkir di Terminal Pakupatan, Kota Serang, Selasa (2/4/2024).-Een Amelia-

TANGERANGEKSPRES.ID - Memasuki arus mudik lebaran 2024 operator Perusahaan Otobus (PO) Asli Prima menyatakan pihaknya masih belum menerapkan tarif tuslah penyesuaian harga tiket.

 

Joan, salah satu perwakilan PO Asli Prima menuturkan bahwa sampai saat ini belum ada tuslah penyesuaian tarif jelang angkutan lebaran, sehingga masih menggunakan tarif normal saat ini di semua lintasan, khususnya bus Jakarta-Labuan.

 

"Untuk saat ini belum ada kenaikan, tapi nanti harga mulai naik Rp60 ribu di H-7, tapi belum ada keputusan," tuturnya, Selasa (2/4/2024).

Untuk saat ini harga sebelum tuslah penyesuaian harga bus Jakarta-Labuan sebesar Rp40 hingga Rp45 ribu.

 

"Harga sebelumnya Rp45 ribu dari Jakarta ke Labuan, itu jarak terjauh. Kalau dari Serang ke Labuan Rp25 ribu. Setelah tuslah Rp60 ribu itu maksimal ya, mungkin bisa dibawah itu juga, naik 15 persen kemungkinkan," kata Joan.

 

Selanjutnya ia menegaskan apabila ditemukannya oknum yang memberikan tarif bus di luar tarif yang ditentukan PO Asli Prima, nantinya akan diberikan Sanksi.

 

"Kami berikan sanksi, sanksinya penyekoran sampai pemecatan. Skor itu seminggu sampai dua minggu, jadi kita sistemnya bukan gaji tapi setoran. Kalau kita skor dia gak jalan dia gak makan," imbuhnya.

 

Ia juga mengatakan untuk saat ini masih belum ramai pemudik yang menggunakan bus Asli Prima, dan biasanya mulai ramai pemudik di H-5 pada saat libur bersama. Selain itu PO Asli Prima telah menambahkan armada untuk persiapan arus mudik.

 

"Mobil Labuan untuk lebaran itu sekitar 25-an sampai 30 ada penambahan lah, karena biasanya cuma 20 mobil aja. Kita tambah biar gak numpuk dan kenyamanan penumpang juga," ujarnya.

 

Sementara itu, Wawan yang juga perwakilan PO Asli Prima melakukan pengecekan tarif bus Jakarta-Labuan yang berada di Terminal Pakupatan, Kota Serang. Saat melakukan pengecekan Wawan mengimbau para sopir dan penumpang bahwa untuk saat ini masih belum ada kenaikan tarif lebaran.

 

"Saat ini belum ada kenaikan tarif, engga tau kenaikan tarifnya belum ditentukan, kalau seandainya ada kondektur kami yang melanggar tarif di batas normal kami akan tindak," tegasnya. (*)

 

Sumber: