242 Hari Menjabat, Kajari Kabupaten Tangerang Berganti
TIGARAKSA, TANGERANGEKSPRES.CO.ID - 242 hari menjadi masa jabatan yang diemban oleh Ferry Herlius sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Tangerang, sejak 27 Februari 2023. Ya, tepat 27 Oktober 2023, pimpinan korps Adhyaksa di Kabupaten Tangerang diserahterimakan dari Ferry kepada penggantinya, Ricky Tommy Hasiholan. Ricky sebelum dilantik adalah Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) pada Kejaksaan Tinggi Banten. Sementara, Ferry Herlius mendapat promosi sebagai Subdirektorat penindakan perkara koneksitas pada Direktorat Penindakan Jaksa Agung muda bidang pidana militer Kejaksaan Agung. Kajari Kabupaten Tangerang yang baru Ricky Tommy Hasiholan mengatakan, konsolidasi internal akan jadi fokus pertamanya dalam bertugas. Ia berkomitmen akan melanjutkan apa yang sudah digagas pimpinan sebelumnya. "Saya mengajak pegawai Kejaksaan Kabupaten Tangerang, untuk bersama membangun kekompakan, agar penegakan hukum yang sudah berjalan bisa dituntaskan. Kami menerima masukan yang memang sifatnya membangun," jelasnya. Sementara itu dalam sambutannya Ferry mengucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai atas dukungan selama dirinya menajabat pimpinan. Ia menuturkan, penegakan hukum yang belum tuntas di masa pimpinannya bisa dilanjutkan oleh pimpinan yang baru. "Saya berharap pejabat baru yang merupakan mantan Aspidsus Kejati Banten ini bisa meneruskan kerja-kerja yang belum selesai. Mutasi, rotasi jabatan hal biasa didalam organisasi," jelasnya. (*) Reporter: Asep Editor : Aries Maulansyah
Sumber: