Situ Pondok Jagung Diwacanakan Jadi Pasar Apung

Situ Pondok Jagung Diwacanakan Jadi Pasar Apung

SERPONG UTARA- Untuk menjadikan salah satu tujuan destinasi wisata, Pemkot Tangsel berencana akan menjadikan Situ Pondok Jagung yang ada di Serpong Utara akan dijadikan Pasar Apung. Rencana tersebut tentunya berhubungan dengan pariwisata dpendekatan ekonomi. Walikota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, Situ Pondok Jagung rencananya akan dibuat seperti pasar apung. Rencana tersebut sudah sudah disampaikan kepada Balai Besar Wilayah Sungai Cisadane (BBWSCC) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sebagai pemegang pengelolaan situ. "Kita sudah usulkan ke Kementerian karena aset Situ adalah milik BBWSCC," ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Jumat (28/2). Pak Ben menambahkan, usulan sudah disampaikan kepada BBWSCC dan bila diizinkan Pemkot bisa berjasama dengan pihak ketiga untuk mewujudkan pasar apung itu. Namun, bila BBWSCC akan membangun sendiri Pemkot menyambut baik dan dipersiahkan. "Usulannya sudah kita sampaikan tapi, pembangunannya tidak tahun ini. Kalau rencana ini terwujud, nantinya mirip dengan pasar apung di Lembang Jawa Barat dan Banjarmasin Kalimantan Selatan," tambahnya. Selain pasar apung, Pemkot anntinya juga akan menyediakan kuliner yang bisa dinikmati oleh semua masyarakat yang datang. "Mudah-mudahan rencana ini segera terwujud dan bisa mendatangkan wisatawan ke Kota Tangsel," tuturnya. (bud)

Sumber: