Hari Juang Kartika, Kodim Tangerang Gelar Baksos

Jumat 21-12-2018,03:46 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

PONDOK AREN-Kodim 0506 Tangerang menggelar kegiatan bakti sosial dan karya bakti di Lapangan Pondok Aren, Kamis (20/12). Acara ini dihelat dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-73. Komandan Kodim (Dandim) 0506, Letkol Inf Feisol Izzuddin Karimi, menjelaskan, bakti sosial dan karya bakti ini merupakan dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-73. "Kita bekerja sama dengan Pemkot Tangsel dan Polres Tangsel mengadakan bakti sosial dan karya bakti berupa santunan kepada warga auri, termasuk pemberian paket pendidikan kepada siswa -siswi SD, SMP, SMA yang ada di Pondok Aren," ungkapnya. Tidak hanya memberikan paket pendidikan kepada masyarakat. Namun juga kepada anggota kodim, pengobatan massal sebanyak 500 orang, donor darah diikuti sebanyak 300 peserta yang diikuti oleh anggota kodim dan lainnya. Lalu, dalam peringatan tersebut, ada pemberian kacamata kepada 300 warga Pondok Aren dan sekitarnya. "Kami menyadari, kesuksesan acara ini atas kerja sama dengan Pemkot Tangsel, Polres Tangsel, Camat Pondok Aren, serta dukungan mitra seperti Rumah Sakit Siloam, Yayasan Mandiri dan lainnya," ungkapnya. Kasrem 052/Wijayakrama, Letkol Kav Soleh,mengucapkan, kegiatan ini dalam rangka hari juang kartika ke 73,kegiatan ini merupakan wujud perhatian kecil dari TNI untuk rakyat, TNI tidak bisa dipisahkan oleh rakyat, oleh karena itu TNI mengabdikan dirinya kepada masyarakat. "Kita menyelengarakan bakti sosial, berupa pengotan umum, gigi dan lainnya, ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, serta mengajak kepada masyarakat untuk meningkatkan kualitas diri," ungkapnya. Sementara, Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany, mengucapkan selamat ulang tahun ke-73."Terima kasih banyak atas terselenggaranya kegiatan ini, sehingga menambah semangat dan bermanfaat untuk masyarakat Tangsel khususnya Pondok Aren," singkatnya. (mol/esa)

Tags :
Kategori :

Terkait