JAKARTA, TNGERANGEKSPRES.ID, - BRI Regional Office Jakarta 3 turut mensukseskan seluruh rangkaian HUT Yayasan Kesejahteraan Pekerja (YKP) Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Salah satu rangkaian pada kegiatan HUT YKP BRI ke-30 adalah dilaksanakannya riding dan fun bike (sepeda santai) pada Sabtu, 28 September 2024.
Kegiatan dibuka oleh Ketua YKP BRI, Irwan Junaedy dan dihadiri langsung oleh Regional CEO BRI Jakarta 3, Moch. Suratin.
Dalam sambutannya Moch. Suratin menyambut baik kegiatan HUT YKP ke-30 dengan kegiatan riding dan fun bike tersebut.
"Kegiatan ini sangat baik. Merayakan hari jadi YKP BRI ke-30 dengan berolahraga. Kita memang harus dituntut untuk selalu fit dan bugar, demi melayani nasabah setia kita," ujar Suratin, Sabtu 28 September 2024.
Pada kesempatan itu, Suratin juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh pegawai BRI Regional Office Jakarta 3 yang telah berdedikasi dan loyal terhahadap perusaha selama ini.
Menurutnya, tanpa kerja keras dari seluruh pegawai BRI, BRI Regional Office Jakarta 3 mungkin tidak sebesar sekarang ini.
"Maka dari itu izinkan saya kembali mengucapkan terimakasih atas dedikasi, loyalitas dan semangat seluruh pegawai yang telah bersama-sama membesarkan BRI Regional Office Jakarta 3. Sekali lagi, selamat kepada YKP BRI, teruslah bermanfaat untuk semua," ujar Suratin.
Untuk diketahui, kegiatan start dan finish riding dan fun bike berada di Gedung BRI Regional Office Jakarta 3, BSD Serpong, Kota Tangsel, dengan rute sekitar 10 km. Peserta yang hadir 170 orang dan yang tergabung dalam YKP BRI diantaranya:
1. PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS)
2. PT Satkomindo Mediyasa (Satkomindo)
3. PT Upaya Purnabhakti Sejahtera (BRIMEDIKA)
4. PT Bhakti Mandala Husada
5. PT Untaian Mutiara Pertiwi
Berikut sejarah singkat YKP BRI: YKP BRI adalah Yayasan Kesejahteraan Pekerja Bank Rakyat Indonesia, didirikan oleh BRI pada tanggal 19 Oktober 1994.