‘Sisihkan Uang Kembalian’ Buat Musala

Senin 06-01-2020,03:54 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

PAMULANG-Kelurahan Pamulang Timur bersama masyarakat berinisiatif mengumpulkan uang receh untuk membangun Musala Arrahman di RT 3/1 Kelurahan Pamulang Timur, Pamulang. Gerakan pengumpulan uang receh tersebut diberi nama "amal jariah dari sisihan kembalian belanja kaum ibu dan bapak". Lurah Pamulang Timur Rahmat Hidayat mengatakan, masyarakat yang tinggal di RT 3/18 sudah lama merindukan adakan Musala di daerahnya. "Kelurahan bersama MUI, LPM, forum ketua RW, ketua majelis taklim yang berada di luar perumahan yang ada di Pamulang Timur kemudian membuat gerakan beramal dari sisihan kembalian uang belanjaan kaum ibu dan bapak," ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Minggu (5/1). Rahmat mencontohkan, ibu-ibu membeli sayur harganya Rp2.500 dan dibayar pakai uang Rp3.000 maka, sisanya dikumpulkan. Setiap Sabtu ada petugas yang berasal dari anggota Karang Taruna Kelurahan Pamulang Timur akan mengambil uang receh dari rumah warga. "Satu minggu kita kumpulkan kita mendapat sekitar Rp 4 juta yang kira dibelikan bahan material bangunan dan sudah kita serahkan kepada panitia pembangunan Musala Arrahman, yakni satu truk batu kali, satu truk pasir, 10 sak semen, 6 besi ceker ayam," tambahnya. Masih menurutnya, tanah yang dipakai untuk membangun musala adalah wakaf dari keluarga Ketua RT 3/18 Iswadi seluas 60 meter persegi. Ngumpulan dana tersebut kerjasama dengan dengan karang taruna dan ketua majelis taklim di non-perumahan Pamulang Timur. "Sebelum uang diambil petugas, setiap Kamis ketua majlis taklim memberikan pengumuman kepada warga agar mempersiapkan uang recehan kembalian dari belanja," jelasnya. Rahmat menuturkan, biaya untuk membangun musala tersebut diperkirakan mencapai Rp 50 juta. Biaya tersebut dihitung tanpa biaya untuk tenaga tukang. "Sebelum kita menyerahkan bantuan bahan material ke Musala Arrahman, kita juga sudah menyerahkan bantuan uang kepada pembangunan Masjid Darul Fallah di Jalan Pinang RT 1/14 sekitar Rp 5,5 juta juga dari pengumpulanbuang recek," tuturnya. (bud)

Tags :
Kategori :

Terkait