Daya Tarik Festival Cisadane bagi Wisatawan

Daya Tarik Festival Cisadane bagi Wisatawan

Festival Cisadane menjadi magnet wisatawan. Hampir tiap hari dikunjungi ribuan orang. Tak hanya warga Tangerang, event tahunan pemkot itu juga terdengar hingga mancanegara dan sejumlah artis ibu kota. Salah satunya Rafi Ahmad dan Billy Saputra yang menyempatkan diri datang ke Kota Tangerang untuk menyaksikan festival, Rabu (30/8). Tidak hanya menikmati keindahan dan kebersihan Sungai Cisadane, Rafi mengunjungi berbagai stand dari seluruh organisasi perangkat daerah yang menampilkan berbagai produk unggulannya. Kedatangan Rafi Ahmad sekitar pukul 14.00 WIB berhasil mencuri perhatian pengunjung yang berada di lokasi tersebut. Bahkan, Rafi sempat menjajal menaiki perahu bersama Billy. Setibanya di lokasi Festival Cisadane, Rafi dan dan Billy langsung mendapat pengawalan dari Satpol PP Kota Tangerang dan polisi. Bahkan pengunjung berebut untuk berfoto bersamanya. Rafi Ahmad mengaku sangat berkesan berkunjung di even Festival Cisadane. Ia menilai lokasi tersebut patut dikunjungi karena menyajikan berbagai hiburan. “Di sini sangat seru ya, dan mudah-mudahan dilaksanakan setiap tahunnya,” ucapnya ketika ditemui Tangerang Ekspres, Rabu (29/8). Kesan lain juga dirasakan Billy Saputra. Ia menilai alasan wisatawan wajib mengunjungi event tersebut karena menawarkan aneka kuliner mulai dari makanan tradisional hingga makanan olahan. “Acara ini patut dihadiri karena menampilkan berbagai macam hiburan,” ujarnya. Puas jalan-jalan di arena Festival Cisadane, Rafi dan Billy juga  mengunjungi lokasi wisata lainnya yang ada di Kota Tangerang. Salah satunya Taman Gajah dan Taman Bekelir. Terpisah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Rina Hernaningsih mengaku selama event berlangsung rata-rata pengunjung yang datang mencapai 1.000  sampai 1.500 orang per harinya. Rina mengaku, jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya pengunjung tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya. “Paling banyak pengunjungnya datang pada sore hari, hingga hari Selasa kemarin sudah tembus mencapai 20 ribu orang,” pungkasnya. Sehari sebelumnya, Menteri Melaka Mohd Ali Rustam datang ke Festival Cisadane  bersama Mantan Walikota Melaka Datuk Yusof Jantan, Selasa (28/8) malam. Mohd Ali Rustam mengungkapkan kekagumannya atas gelaran festival Cisadane di tahun ini serta upaya pemkot memanfaatkan sungai Cisadane. "Boleh jadi ini yang terbaik dari selama ini, acaranya ramai yang datang," ucap Mohd Ali Rustam. Kota Tangerang dengan Kota Melaka memiliki persamaan. Dimana sungai dapat memaksimalkan potensi wisata. Walikota Arief . Wismansyah dengan bangga mengungkapkan gelaran festival Cisadane yang merupakan bagian dari Seven Wonders of Banten. Masyarakat dari dan luar kota Tangerang setiap harinya selalu meramaikan festival ini. "Selama festival Cisadane berlangsung, kami siapkan hiburan berupa video mapping dengan jembatan Berendeng sebagai medianya. Dalam satu malam kami tayangkan video mapping sebanyak 2 kali," katanya. Selain mengunjungi lokasi festival Cisadane, Arief mengajak petinggi negara tetangga tersebut untuk mengunjungi salah satu lokasi cagar budaya Benteng Heritage di kawasan Pasar Lama yang juga merupakan destinasi kunjungan bagi wisatawan baik lokal maupun mancanegara. (mg6)

Sumber: