Kunjungi Kelurahan Keroncong, Arief Jenguk Warga yang Sakit dan Kagumi Taman Swadaya
JATIUWUNG--Calon Walikota Tangerang Arief R Wismansyah memanfaatkan kegiatan kunjungannya di Kecamatan Jatiuwung dengan mengunjungi warga yang sakit. Arief menjenguk warga di RT 01/RW 04 Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Supriyatna, yang sedang menderita gagal ginjal. Supriyatna tentu saja terharu dirinya dijenguk tamu istimewa yang datang secara mendadak tersebut. “Iya sekarang saya sakit gagal ginjal, sebelumnya saya sakit diabetes,” ujar Supriyatna . Blusukan ini bukan yang pertama kali dilakukan Arief. Kegiatan ini sudah menjadi salah satu rutinitas calon Walikota Tangerang. Bahkan sejak memimpin sebagai Walikota Tangerang lima tahun lalu, Arief memang dikenal sangat ramah kepada masyarakat, bahkan kerap ikut membantu warga yang sedang sakit, atau pun yang sedang tertimpa musibah. Ratusan warga menyambut antusias kedatangan calon walikota dengan sangat senang. Warga juga mengajak Arief untuk melihat taman yang dibangun secara swadaya oleh masyarakat. Arief pun terlihat kagum. “Widih kompak banget yah warga sini buat taman dengan swadaya masyarakat. Bagus banget nih tamannya. Ya saya berharap mudah-mudahan taman ini bisa dijaga dengan baik dan dikelola agar bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” ujar Arief . Pada kesempatan itu, banyak warga menyampaikan apresiasinya terhadap pembangunan Kota Tangerang yang sudah dilaksanakan. Salah satunya bedah rumah. “Terima kasih ya pak sudah ada program ini, jadi rumah-rumah yang sudah tak layak ditempati sekarang sudah bagus dan sudah nggak bocor lagi,” ujar warga setempat. Selain itu, digelar juga pertemuan dialogis dengan warga di kediaman ulama KH Kuding. Dalam acara tersebut, seorang warga bernama Madhari (55) menyampaikan kesannya. “Alhamdulillah jalannya sudah bagus juga sekarang, jalannya juga pada terang dan ditambah lagi banyak selokan yang sudah rapi,” ungkap Madhari. (bha)
Sumber: