FLS2N, O2SN dan LKS Berkebutuhan Khusus

FLS2N, O2SN dan LKS Berkebutuhan Khusus

  BALARAJA – Siswa berkebutuhan khusus se-Kabupaten Tangerang menggelar lomba FLS2N, O2SN, LKS, Literasi dan ABK Berseri. Kegiatan yang dilaksanakan di SKh Negeri 01 Kabupaten Tangrang peserta seluruhnya adalah anak berkebutuhan khusus (ABK) atau kaum difabel. Beberapa cabang yang dilombakan seperti atletik, baca puisi, melukis, membatik, menyanyi solo, membaca ayat suci alquran dan sebagainya. Pengawas  Pendidikan Khusus Kabupaten Tangerang, Didik Setyabudi, mengatakan kegiatan lomba yang di selenggarakan ini untuk menyeleksi guna mencari bibit berbakat dalam berbagai cabang olahraga yang nantinya akan mewakili Kabupaten Tangerang untuk dapat tampil dalam lomba tingkat Provinsi Banten. “Ini ajang untuk mencari bakat-bakat siswa yang terbaik dan tentunya untuk mewakili Kabupaten Tangerang pada lomba tingkat provinsi,” tutur Didik, seusai memberikan hadiah kepada para pemenang, kemarin. Lebih lanjut Didik memaparkan, keberhasilan SKh Negeri 01 Kabupaten Tangerang dalam menyabet sebagian besar cabang lomba menggambarkan program pembinaan yang dilakukan begitu terprogram. Untuk itu, Didik meminta, kepada SKh lain untuk bisa meniru program yang dimiliki  SKh Negeri 01 Kabupaten Tangerang. “Untuk di Kabupaten Tangerang, SKh Negeri 01 Kabupaten Tangerang belum ada tandingnya. Bahkan pada lomba tingkat Provinsi Banten, sekolah ini menjadi unggulan menjadi juaranya,” ucap Didik, sambil tersenyum. Didik meyakini, untuk lomba tingkat Provinsi Banten, SKh Negeri 01 Kabupaten Tangerang akan mampu meraih juara umum. Mengingat potensi yang dimiliki masih unggul jika dibandingkan dengan peserta dari kota/ kabupaten lainnya di Provinsi Banten. “Saya menargetkan SKh Negeri 01 Kabupaten Tangerang juara umum di Provinsi Banten,” harap Didik. Sementara itu, Kepala Skh Negeri 01 Kabupaten Tangerang Ngatini, akan berusaha mewujudkan keinginan pengawas untuk meraih juara umum pada tingkat Provinsi Banten. Diakui Ngatini, lomba tingkat Kabupaten Tangerang dijadikan pemanasan bagi siswa maupun gurunya sebelum mengikuti laga di Provinsi Banten. “Setelah kita meraih juara umum di Kabupaten Tangerang, target berikutnya kita wajib juara umum di tingkat Provinsi Banten. Meski banyak tantangannya, namun saya yakin kita bisa melewatinya,” ucap Ngatini. (mas)

Sumber: