SMA Darussalam Badak Anom, Gelar Simulasi UNBK Dua Hari
SINDANG JAYA – Jelang ujian nasional, SMA Darussalam Badak Anom, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang menggelar simulasi ujian nasional berbasis komputer (UNBK). Ujian yang diikuti oleh 114 pelajar kelas XII ini, berlangsung hanya dua hari. Simulasi ini kata Kepala SMA Darussalam Badak Anom Turmudi, digelar untuk mempersiapkan kematangan para siswa dalam menghadapi UNBK pada 9-12 April 2018. Diharapkan nantinya tidak ada kesulitan atau masalah yang berarti bagi para siswa saat menjalani ujian tersebut. "Kami ingin mempersiapkan kematangan mereka jelang ujian nasional. Supaya dapat mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat ujian. Misalnya server mati, siswa diharapkan tidak panik. Meskipun pelaksanaan UNBK ini dilaksanakan bukan pertama kalinya," kata Turmudi, saat ditemui di ruang kerjanya. Untuk simulasi hari pertama, siswa dihadapkan dengan mata pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia. Dari setiap mata pelajaran, setiap siswa diberikan waktu selama satu jam untuk mengerjakannya. Sedangkan simulasi di hari kedua, ada mata pelajaran Bahasa Inggris dan mata pelajaran pilihan. Artinya, siswa akan memilih mata pelajaran dari masing-masing kategori jurusan. Misalnya, kategori IPA ada mata pelajaran Kimia, Fisik, Biologi. IPS ada Ekonomi, Sosiologi, dan Geografi. “Saat pelaksanaan simulasi UNBK baik siswa maupun server tidak ada kendala. "Kalau ada keluhan, langsung panggil IT. Kalau butuh waktu lama buat perbaiki, langsung dipindah siswanya ke komputer lainnya," tandasnya. Sementara itu, peserta simulasi UNBK Siti Hilmiah, mengaku awalnya sempat grogi saat menyalakan komputer. Namun, sekitar lima menit, maka grogi yang ia rasakan hilang. Diakui Hilmiah, mengerjakan soal dengan media komputer tidak jauh berbeda dengan menggunakan kertas. Hanya saja ia merasa belum terbiasa. “Hanya belum terbiasa saja, sehingga kami sempat grogi mengerjakan soal ujian dengan komputer. Butuh pembiasaan,” tegas Hilmiah. (mas)
Sumber: