Yayasan JHL Merah Putih Kasih Galang Dukungan Program Pencetakan 1.000 Sarjana Pertanian
Ketua Dewan Pembina YMPK Jerry Hermawan Lo.--
TANGGERANGEKSPRES.ID - Yayasan JHL Merah Putih Kasih (YMPK) menggandeng sejumlah resto, hotel, dan jaringan supermarket besar untuk mendukung program unggulan YMPK. Yakni, mencetak 1.000 sarjana pertanian dan peternakan selama 5 (lima) tahun ke depan.
Inilah program yang seiring sejalan dengan komitmen mewujudkan swasembada dan kemandirian pangan, yang kerap disampaikan Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Nota Kesepahaman (MoU) ditandatangani YMPK bersama pimpinan dari jaringan supermarket Grand Lucky, Angke Jaya Resto, Seven Kingdoms Resto Pluit, Babah Ramu Dine & Bar, Arooma Asian Bistro, Al Gusto Restoran, Mangan Restoran, Royal 8 Chinese Dining, Roemah Koffie, JHL Solitaire Gading Serpong
Hotel, Episode Gading Serpong Hotel, Herloom Serviced Residence BSD, JSI Resort, JHL Collection dan klub sepak bola Dewa United– yang dapurnya konsisten secara rutin menyiapkan masakan untuk 300 orang.
MoU diteken dikebun sayur yang dikelola YMPK bersama para petani di Pakancilan,
Megamendung, Kabupaten Bogor, ”Kerjasama dengan para tenant ini sangat diperlukan. Agar sayuran segar yang dihasilkan para petani bisa terserap. Dengan begitu, simbiosis mutualisme antara penyedia dan pembeli sayuran pasca panen dapat terjamin,” ujar Ketua Dewan Pembina YMPK Jerry Hermawan Lo.
MoU ditandatangani terkait kerjasama jual beli sayuran segar produk petani Megamendung oleh para pengelola resto, supermarket, hotel, dan klub sepak bola tersebut.
Sumber: