Tingkatkan PAD, Samsat Kelapa Dua Jemput Bola

Tingkatkan PAD, Samsat Kelapa Dua Jemput Bola

Kepala UPTD Samsat Kelapa Dua Kabupaten Tangerang Ahmad Baehaqi (dua dari kiri) memberikan pengarahan kepada tim sebelum jemput bola wajib pajak, Rabu (14/8/2024).-SAMSAT FOR TANGERANG EKSPRES -

TANGERANGEKSPRES.ID -- Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Samsat Kelapa Dua terjunkan tim mendatangi wajib pajak (WP) kendaraan bermotor. Hal ini dalam rangka meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

 

 

Kepala UPTD Samsat Kelapa Dua Bapenda Provinsi Banten Ahmad Baehaqi mengatakan, mendatangi wajib pajak dari pintu ke pintu merupakan hal yang rutin dilakukan. Kata dia, tim yang diturunkan diberikan pengarahan agar mengedepankan humanis.

 

"Kami jemput bola untuk mengingatkan akan kewajiban membayar pajak kendaraan bermotor. Tentu merupakan upaya kita dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD)," jelasnya kepada Tangerang Ekspres, Rabu tanggal 14 Agustus 2024.

 

Kata Baehaqi,  wajib pajak yang didatangi tim khusus ke Kendaraan Belum Melakukan Daftar Ulang (KBMDU). Baik roda dua maupun empat di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

 

"Tim kami berikan arahan agar mengedepankan humanis. Tentu bukan saja penagihan, tapi tim juga melakukan penelusuran KBMDU baik roda dua atau empat," jelasnya.

 

Lanjutnya, tim mulai mendatangi wajib pajak berdasarkan data dimulai dari pukul 13.00 WIB hingga 17.00 WIB. "Jumlah WP ada 120 yang didata. Tentu tim harus sopan, ramah dan humanis saat bertemu WP. Mereka juga memberikan informasi dan edukasi agar WP bisa membayar pajak," jelasnya.(*)

 

 

Sumber: