Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmat: Pancasila Menyatukan Segala Perbedaan

Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmat: Pancasila Menyatukan Segala Perbedaan

Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmat pada saat pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila, Sabtu (1/6/2024).-Een Amelia-

TANGERANGEKSPRES.ID - Pemerintahan Kota (Pemkot) Serang menyelenggarakan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 yang dihadiri oleh seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Pemkot Serang di halaman depan Puspemkot Serang, Sabtu (1/6/2024).

 

Pelaksanaan upacara juga dilakukan dengan Pengibaran Bendera Merah Putih oleh Purna Paskibraka Kota Serang tahun 2024, juga persembahan lagu-lagu oleh paduan suara Gema Katulistiwa.

 

Penjabat (Pj) Wali Kota Serang Yedi Rahmah bertindak inspektur upacara memimpin jalannya upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 yang bertemakan "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045".

 

"Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku agama budaya dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia emas yang maju, mandiri dan berdaulat," tutur Yedi Rahmat.

 

Selain itu dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menggunakan nilai-nilai Pancasila kedalam aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

 

"Sebagai media statis, Pancasila terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi berbagai gelombang tantangan. Sehingga hingga saat ini Indonesia berdiri secara tangguh," tuturnya.

 

Maka dari itu, kata Yedi, hadir dalam upacara peringatan Hari Lahir Pancasila hari ini merupakan sebuah bentuk dalam menghadiri perjuangan Bangsa.

 

Sumber: