Iptu Yulius Jabat Kasat Narkoba

Iptu Yulius Jabat Kasat Narkoba

SERPONG-Polres Tangsel melakukan mutasi Kepala Satuan (Kasat) Narkoba, Jumat (20/12). Yakni, dari Iptu Edy Suprayitno digantikan Iptu Yulius Qiuli yang menjadi PS Kasat Narkoba. Polres Tangsel juga menganti Kasitipol, yakni dari Iptu Sukirno diserahterimakan kepada Iptu Agus Waluyo. Edy kini menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Paku Haji, Polres Metro Tangerang Kota, sedangkan Yulius sebelumnya menjabat PS Panit 2 Unit 5 Subdit 6 Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Serahterima jabatan dipimpin Kapolres Tangsel AKBP Ferdy Irawan. Dalam sambutannya Ferdy Irawan mengatakan, sertijab Kasat Narkoba itu berdasarkan Keputusan Kepolisian Daerah Metro Jaya Nomor: Kep/1337/XII/2019 tanggal 09 Desember 2019. "Mutasi adalah proses penyegaran menejerial organisasi di kesatuan masing-masing," ujarnya, Jumat (20/12). Ferdy mengucapkan terima kasih kepada Iptu Edy yang selama ini bertugas di Polres Tangsel dan selamat bertugas ditempat yang baru sebagai Kapolsek Pakuhaji. Demikian dengan Iptu Yulius, kepada yang baru agar dapat segera beradaftasi dengan lingkungan baru dan bisa meningkatkan kinerja agar lebih baik lagi. "Ke depan tugas semakin berat termasuk dibidang narkoba dan Sitipol," tambahnya. Masih menurutnya, untuk Edy ia mengucapkan terimakasih atas kinerjanya dalam pengungkapan kasus besar untuk setingkat Polres dan penyuluhan ke masyarakat, tantangan pejabat baru untuk memaksimalkan pengungkapan dan juga pencegahan. "Saya berharap penyalahgunaan narkotika di Kota Tangsel dapat semakin berkurang atau menurun," jelasnya. Kepada Kasitipol yang baru meskipun hampir purna tugas Ferdy berharap tetap maksimal kinerja yang terbaik, sehingga yang menjadi target dapat terlaksana. "Kepada jajaran beri dukungan terbaik kepada pejabat baru sehingga proses tugas dapat berkesinambungan," tuturnya. (bud)

Sumber: