25 Pejabat Test Kepatutan, Lelang Jabatan Masuk Tahap Akhir

25 Pejabat Test Kepatutan, Lelang Jabatan Masuk Tahap Akhir

TIGARAKSA – Lelang jabatan atau oppen bidding di lima organisasi perangkat dearah (OPD) Pemkab Tangerang sudah masuk tahap akhir. Sebanyak 25 pejabat dari 46 pejabat dinyatakan layak mengikuti tahap uji kepatutan dan kelayakan. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tangerang, Yani Sutisna mengatakan, ada dua OPD yang masih dalam seleksi administrasi. Sebab, pada kedua dinas tersebut para pendaftar belum memenuhi batas minimal pada awal pembukaan dan harus diperpanjang masa pendaftarannya. “Nanti dua dinas itu, yakni, Dinas Sosial (Dinsos) yang mendaftar ada tujuh orang. Lalu, untuk jabatan kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) yang ikut mendaftar enam orang. Kedua dinas akan diumumkan siapa saja yang lolos seleksi administrasi pada hari ini” ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Senin (14/10). Diketahui, pada Dinas Perikanan, Sekretaris Dewan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) masing-masing diminati sebanyak enam orang. Sedangkan, delapan orang ikut seleksi untuk jabatan kepala BKPSDM. Lalu, sebanyak lima orang ikut mendaftar untuk menjadi kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD). Kata Yani, proses seleksi dilakukan di Aula Universitas Padjadjaran (Unpad) sejak 7 dan 8 Oktober. Mulai dari seleksi uji kompetensi bidang dan kesehatan. Ia mengungkapkan, sebanyak  25 dari 46 orang dinyatakan berhak mengikuti seleksi kepatutan dan kelayakan. Yani menegaskan, proses oppen bidding dan seleksi sudah sesuai dengan aturan yang berlaku. Ia menargetkan, tahapan lelang jabatan ditargetkan selesai pada akhir Oktober. Termasuk proses seleksi pada dua OPD yang menyusul. Ia mengungkapkan, oppen bidding terbukan bagi siapa saja aparatur sipil negara (ASN) yang memenuhi syarat. “Saat ini kita ditahapan assisment atau uji kelayakan dan kepatutan dan hasilnya kita umumkan. Yang dinyatakan lolos masuk tahap selanjutnya ada pejabat esselon IIIb dan IIIa. Semua porsinya sama tidak ada yang dibedakan, sesuai dengan peraturan. Buat kita yang memfasilitasi proses oppen bidding ini kita targetkan pada Oktober ini selesai,” tutupnya. (mg-10/mas)

Sumber: