Aplikasi Tangerang Live Diunduh 49 Ribu

Aplikasi Tangerang Live Diunduh 49 Ribu

TANGERANG- Dinas Komunikasi dan Infromatika Kota Tangerang gencar menyosialisasikan aplikasi Tangerang LIVE. sejak keberadaannya di tahun 2016 pengguna aplikasi ini terus meningkat. "Awal kita buat Tangerang LIVE hanya sekitar 10 ribu orang yang telah download. Namun, angka itu terus bertambah hingga saat ini sekitar 49 ribu,” kata Kepala Bidang Pengembangan Aplikasi Layanan Publik Euis Nurlaila. Bidang Pengembangan Aplikasi Layanan Publik juga telah menyiapkan dua versi layanan publik, yaitu berbasis website dan android. "Kalau di website seperti perizinan online dan sebagainya, kalau di android kita memiliki portal aplikasi Tangerang LIVE yang terhubung ke seluruh OPD (Organisasi Perangkat Daerah)," jelasnya. Euis melanjutkan, pihaknya terus menjalin kerjasama dengan lembaga vertikal atau pihak swasta seperti rumah sakit yang terus melaporkan data jumlah bad yang tersedia dan e-transport. "Yang terbaru dari kita selain aplikasi jobfair, masyarakat juga bisa cek perjalanan commuter line di Tangerang LIVE," kata dia. "Semoga apa yang kita telah buat dapat dimanfatkan masyarakat  dan memudahkan mereka untuk mendapatkan pelayanan dari Pemkot Tangerang," harap Euis. (kom)

Sumber: