Truk Masuk Parit, Setiabudi Lumpuh

Kamis 06-09-2018,06:14 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

PAMULANG-Akibat sebuah truk terperosok ke parit Jalan Setiabudi Pamulang, lumpuh selama 6 jam. Mobil dengan nomor Polisi B 9063 WYT tersebut, kecelakaan tepatnya di tanjakan sebelum perempatan Gaplek, Rabu (5/9). Truk yang dikemudikan warga Rumpin Jawa Barat, Adif (39) tersebut memuat batu kali. Ia berjalan dari arah Rumpin, Bogor, Jawa Barat, menuju proyek pembangunan Tol Cinere-Serpong. Adif mengatakan, saat melintas di jalan yang sedang dicor tersebut, ia terlalu ambil pinggir. Sehingga truknya terperosok ke parit. "Ditambah aspal yang ada di pinggir retak sehingga truk yang saya kemudikan langsung terperosok," ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Rabu (5/9). Adif menambahkan, peristiwa tersebut terjadi Rabu (5/9) sekitar pukul 04.00 WIB. Ia tidak tahu jika jalan yang dilalui sempit dan kondisinya retak. "Untungnya berkat bantuan pekerja jalan menggunakan beko truk bisa dievakuasi pukul 09.45 WIB," tambahnya. Sementara itu, petugas Dinas Perhubungan Kota Tangsel Aditya mengatakan, sejak jalan dilakukan pengecoran satu minggu lalu, truk berukuran besar tidak diperbolehkan melintas di lokasi tersebut. Kendaraan besar yang berasal dari arah Pamulang menuju Gaplek dan sebaliknya diarahkan melalui Sasak Tinggi Pamulang. "Lokasi pengecoran kita jaga sampai pukul 19.00 WIB tiap hari. Truk terperosok karena sopir tidak mematuhi larangan saat tidak ada petugas," ujarnya. Aditya menambahkan, satu jalur dimana truk tersebut terperosok belum bisa dilalui mobil lantaran cor belum keras. Saat truk belum berahasil dievakuasi kendaraan yang melintas diarahkan melalui jalan perumahan BPI Pamulang Timur. "Truk bisa dievakuasi setelah muatannya diturunkan dan didorong menggunakan beko" tambahnya. Pantauan Tangerang Ekspres di lokasi, truk baru bisa dievakuasi pukul 09.45 WIB setelah dibantu oleh pekerja proyek jalan menggunakan beko. Sejak pukul 06.00 WIB, terjadi kemacepat panjang di Jalan Setiabudi, Pamulang hingga truk beres dievakuasi. (bud/esa)

Tags :
Kategori :

Terkait