Maruga Pond Park Bakal Destinasi Wisata Baru Tangsel

Rabu 18-07-2018,06:09 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

SERPONG-Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Tangsel tengah memoles tandon Nusaloka di kawasan Ciater, Serpong. Tandon ini, akan dilengkapi taman untuk area wisata yang dinamai Maruga Pond Park. Sarana ini ditarget rampung akihir tahun. Plt Kepala DPU Kota Tangsel, Aries Kurniawan mengatakan, pembangunan tandon ini sudah dilakukan sejak tahun lalu sesuai dengan RPJMD. Fungsinya sendiri untuk resvoir air atau tandaon air dan arena rekreasi serta olahraga. “Fasilitasnya enggak beda jauh dengan tandon lainnya, yaitu ada joging track dan tempat parkir. Targetnya selesai enam bulan lagi. Dengan harapan awal tahun sudah dibuka,” kata Aries saat ditemui di kantornya, Kecamatan Setu, Selasa (17/7). Menurutnya, pembangunan tandon dengan luas 1,2 hekatre ini juga merupakan salah satu solusi pengurangan banjir yang kerap terjadi di beberapa titik di Kota Tangsel. Sehingga, tidak hanya untuk berwisata namun sebagai serapan air. Luas tandon sendiri 4.035 meter persegi. Sementara untuk kedalaman tandon sampai dengan 2,5 meter dengan kapasitas atndon 10.087 meter kubik. “Sekarang proses pembangunan sudah masuk ke tahap akhir. Ada beberapa bangunan yang akan dibangun demin mendukung satana dan prasarana. Targetnya akhir tahun rampung,” ujar dia. Adapun fasilitas tandon ini, yaitu joging track atau jalan tandon seluas 899,2 meter persegi dan parkir seluas 347,7 meter persegi. Selain itu juga ada musala dan pusat rekreasi anak. Tidak menutup kemungkinan, kata Aries, akan ditambah lagi fasilitas dalam area Maruga Pond Park. “Sekarang masih berjalan prosesnya. Masih harus merapikan secara detail setiap bangunannya. Misalnya pemasangan pagar, penanaman pohon dan banyak lainnya,” tutupnya. Diektahui, di wilayah Serpong juga ada Tandon Ciater yang lebih dulu dibangun. Tandon air hujan ini tidak saja sebagai sumber resapan air, tapi juga tempat rekreasi keluarga. Di lahan seluas 7 hektare itu tersedia berbagai fasilitas yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana rekreasi. Wal hasil masyarakat Tangsel tak perlu khawatir lagi dengan minimnya lapangan terbuka hijau atau lokasi rekreasi alam terbuka. Bagi anda yang senang berkemah, di sekitar lokasi difasilitasi tempat berkemah. Selain itu ada rumah adat betawi yang disebut Blandongan. Rumah adat cukup besar dan dapat dimanfaatkan untuk sarana edukasi dan berteduh. Sambil menikmati alam, pengunjung juga bisa memanfaatkan sumber penampungan air hujan untuk memancing. Sebagai salah satu wahana alam terbuka, Tandon Ciater tak berbeda fungsi dengan danau buatan lainnya. sarana prasana keluarga pun dibangun agar tak membosankan. Bagi anda yang senang berolah raga, di sekitar area juga dibangun trek Jogging dan sarana olah raga lainnya. Berkonsep lokasi rekreasi keluarga, tandon ciater juga di fasilitasi dengan arena bermain anak. Jadi, pengunjung tidak perlu khawatir membawa serta anak untuk berekreasi. “Kami mengajak masyarakat dan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk mengembangkan Tandon Ciater dalam mempersiapkan 10 destinasi unggulan di Provinsi Banten,” ungkap Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Tangsel, Agus Budi Darmawan. Potensi ini, menurut Agus, berusaha dikemas untuk dapat lebih menarik minat pengunjung. Salah satu caranya, yakni dengan menggelar beragam event kebudayaan, seperti Festival Tandon Ciater yang digelar tahun kemarin. Potensi Tandon Ciater menjadi salah satu tujuan wisata lokal terus dikembangkan lewat penyelenggaraan even-even baik berskala nasional maupun internasional. (mg-7/esa)

Tags :
Kategori :

Terkait