KPA Sosialisasi Pencegahan HIV/AIDS di SMPN 3 Pagedangan

Selasa 22-07-2025,18:46 WIB
Reporter : Randy Yasetiawan
Editor : Sihara Pardede

TANGERANG — Komisi Pe­nang­­gulangan AIDS (KPA) Ka­­bupaten Tangerang meng­gelar sosialisasi pencegahan penu­laran penyakit HIV/AIDS di SMPN 3 Pagedangan. So­sialisasi ini dilakukan guna menekan penyebaran penyakit menular yang disebabkan seks bebas dan jarum suntik.

Dalam sosialisasi ini, para siswa mendapatkan informasi dam pemahaman terkait masa­lah HIV AIDS dan pencegahnya.

Dalam sosialisasi tersebut, para siswa diberikan informasi terkait seputar HIV/AIDS, pe­nyebabnya dan penanganannya jika ada yang terpapar HIV/AIDS. Selain itu, siswa juga di­berikan bekal agar tidak terpapar HIV/AIDS yang saat ini masih bisa di temui di luar sekolah.

Kepala SMPN 3 Pagedangan Ita Ratna Jelita mengatakan, sosialisasi yang dilakukan oleh KPA Kabupaten Tangerang sangat penting untuk para siswa. Ini agar siswa bisa meng­hindari pri­laku yang bisa me­nimbulkan HIV/AIDS. Se­lain itu, siswa juga diberikan in­formasi me­ngenai bahaya HIV AIDS agar siswa bisa melaku­kan antisipasi.

”Dengan sosialisasi ini, siswa jadi lebih tahu dan bisa meng­hindari kegiatan yang bisa me­nyebabkan HIV/AIDS. HIV/AIDS bisa timbul dari seks bebas, peng­gunaan jarum sun­tik sem­barangan, transfusi darah, dan hal lainnya. Dengan adanya so­sialisasi ini siswa menjadi bertam­bah wawasan­nya,” ujar­nya kepada Tangerang Ekspres, Senin ( 21/7).

Ita menambahkan, siswa juga bisa melakukan pencegahan dini. Ini karena memang siswa SMP sangat rentan dan harus terus diberikan bimbingan. Ini agar mereka bisa melakukan proteksi diri. Apalagi dengan pergaulan mereka yamg sedamg mencari jati diri. Untuk itu, para siswa harus selalu di­ingatkan agar tidak kebablasan.

”Kita sebagai pihak sekolah ha­nya bisa melakukan peng­awasan di lingkungan sekolah. Jika di rumah ada orang tua mereka yang bisa secara lang­sung melakukan pengawasan. Namun dengan adanya sosiali­sasi, mereka juga bisa mempro­tek diri sendiri,” paparnya.

Ardy Maulana, salah satu tim KPA Kabupaten Tangerang men­je­laskan, kedatangan me­reka ke SMPN 3 Pagedangan merupa­kan program road show ke se­kolah-sekolah yang ada di Ka­bupaten Tangerang. Pro­gram ini untuk memberikan penge­tahuan dan sosialisasi kepada para pelajar tentang HIV/AIDS dan cara pen­cegah­annya.(ran)

Kategori :