TANGERANGEKSPRES.CO.ID - Calon presiden pada Pilpres 2024 yang diusung Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Anies Baswedan bakal berkunjung ke wilayah Tangerang, Banten pada 25 Januari 2023 nanti. Kunjungannya itu merupakan agenda safari politik ke beberapa lokasi. Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Tangerang Partai Nasdem, Suratmin mengatakan, kunjungan Anies Baswedan merupakan agenda dan program Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem. "Pak Anies kunjungan ke wilayah Banten pada 24 dan 25 Januari 2023. Pada 24 Januari itu Pak Anies ke wilayah Lebak, Ciboleger, langsung Pandeglang dan kemudian ke Banten Lama setelah itu wilayah Serang bertemu tim relawan," ujar Suratmin saat dihubungi, Jumat (20/1/2023). Anies Baswedan yang juga mantan Gubernur DKI Jakarta, kata Suratmin, pada 25 Januari dijadwalkan akan melakukan ziarah ke makam KH Uci Turtusi di daerah Cilongok, Kabupaten Tangerang dan dilanjutkan mengunjungi kawasan wisata kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang. Kemudian pada momentum perayaan Imlek tahun ini, Anies juga akan mengunjungi Vihara di wilayah Kecamatan Karawaci. "Pak Anies juga akan menyempatkan bersilaturahmi ke rumah mantan Gubernur Banten, di Kecamatan Pinang dan ke Masjid Al Azhom," paparnya. Suratmin menyebut, kunjungan Anies yang juga pernah menjabat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tidak dalam rangka mengumpulkan masa dalam jumlah besar lantaran saat ini bukan dalam rangka kampanye. "Ini hanya kunjungan tematik untuk wilayah Banten. Kami tidak kumpulin massa. Kan bukan waktunya berkampanye," tandasnya. Diketahui, Anies Baswedan resmi dideklarasikan Partai NasDem sebagai bakal calon presiden 2024 saat pada Senin, 3 Oktober 2022 lalu. Anies bersama partai besutan Surya Paloh itu langsung tancap gas bergerak melakukan sosialisasi yang dibungkus dengan safari politik ke sejumlah daerah di Indonesia.(raf)
Safari Politik, Anies Baswedan ke Tangerang
Jumat 20-01-2023,06:50 WIB
Editor : admin
Kategori :