Polsek Pamulang Santuni Yatim dan Dhuafa

Sabtu 22-06-2019,04:15 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

PAMULANG-Dalam rangka memeriahkan hari jadi ke-73 Bhayangkara 1 Juli mendatang, Polsek Pamulang menggelar beragam kegiatan. Seperti, memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa, serta bersih-bersih musala, Jumat (21/6). Kapolsek Pamulang Kompol Endang Sukmawijaya mengatakan, Polsek Pamulang melaksanakan santunan yatim dan dhuafa kepada 50 masyarakat dari Kelurahan Kecaung, Kecamatan Pamulang. Kedaung dipilih karena menjadi perhatian lantaran daerah tersebut sering terjadi keributan dan agar mereka melek kalau polisi perhatian kepada warga. "Ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian polri kepada masyarakat yang membutuhkan," ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Jumat (21/6). Endang menambahkan, tema santunan tersebut adalah "dengan semangat promoter pengabdian polri untuk masyarakat bangsa dan negara peduli kaum dhuafa dan anak yatim". Ia berharap pada HUT tahun ini agar polri diberi kesuksesan dan kebarokahan dari Allah. "Santunan yang kita berikan berupa uang dan bingkisan. Dimana biaya yang dibutuhkan dalam santunan ini berasal dari anggota atau patungan anggota Polsek Pamulang karena, kita ingin cari amal dan berbagi rejeki kepada yang membutuhkan," tambahnya. Tak hanya santunan, Polsek Pamulang juga melakukan bersih-bersih Musala Al-Barkah yang berada juga di Kelurahan Kedaung. "Anggota saya turun langsung melakukan bersih-bersih dan mengecat tembok mosala ini," tuturnya. Dalam santunan tersebut, anggota polsek dan peserta santunan juga diberikan tausyah yang dibawakan Ustad Firdaus. Dalam tausyahnya Firdaus mengatakan, semangat harus terus dilakukan agar kita memiliki semangat hidup dan tidak akan pernah pudar. "Termasuk Polsek Pamulang yang rutin mengadakan santunan bila ada kegiatan," ujarnya. (bud)

Tags :
Kategori :

Terkait