Tugas Pjs Walikota  Selesai

Tugas Pjs Walikota  Selesai

TANGERANG- Penjabat Sementara (Pjs) Walikota M. Yusuf resmi mengakhiri masa jabatannya setelah lima bulan memimpjn Kota Tangerang. Ditemui seusai acara serah terima jabatan, M. Yusuf menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh unsur di Kota Tangerang atas bantuan dan kerjasama selama menjabat sebagai Penjabat Sementara Walikota Tangerang. "Terima kasih kepada seluruh warga masyarakat kota Tangerang dan seluruh OPD pemkot Tangerang, karena telah membantu menjalankan tugas memimpin kota Tangerang," ucap M. Yusuf di ruang Al Amanah, pusat pemerintahan kota Tangerang, Sabtu (23/6). Pada acara yang juga dihadiri oleh Sekretaris Provinsi Banten Ranta Soeharta, M. Yusuf juga berpesan kepada birokrat pemkot Tangerang agar dapat terus mengusung unsur keterbukaan dalam melayani masyarakat. "Dengan begitu kualitas birokrat dan masyarakat bisa sama - sama meningkat," jelas M. Yusuf. Sementara itu, Sekretaris Daerah kota Tangerang Dadi Budaeri menyampaikan selama 5 bulan dipimpin oleh M. Yusuf, kota Tangerang tetap dalam kondisi yang aman dan kondusif. "Terima kasih untuk pak Yusuf atas darmabaktinya selama menjabat sebagai Pjs di kota Tangerang," tutup Sekda. Pada acara serah terima jabatan tersebut, M Yusuf menyerahkan laporan penyelenggaraan pemerintahan kota Tangerang kepada pemerintah pusat melalui provinsi Banten. (hms)

Sumber: