Soal Mutasi, Bupati Zakiyah Suka Kejutan

Soal Mutasi, Bupati Zakiyah Suka Kejutan

Kepala BKPSDM Kabupaten Serang Surtaman. (AGUNG GUMELAR/TANGERANG EKSPRES)--

SERANG — Kepala BKPSDM Ka­bu­paten Serang Sutarman me­ngungkapkan bahwa Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah lebih me­nyukai kejutan ketimbang waktu terjadwal ihwal mutasi atau pelan­tikan jabatan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Serang.

Oleh karena itu BKPSDM sampai sekarang belum menjadwalkan soal pergeseran jabatan abdi negara tersebut. Meski demikian, komu­nikasi BKP­­SDM dengan Bupati Zakiyah terus intens tentang waktu penting tersebut.

Kata Surtaman, mutasi jabatan ASN bisa saja dilakukan secara mendadak. "Kami belum tahu kapan harinya rotasi mutasi ASN dilaksana­kan, tergantung dari Ibu Bupati saja, kalau kami pasti ikut. Tapi, yang pasti bisa saja dilakukan dada­kan, karena Ibu Bupati lebih senang seperti itu," katanya, Rabu (1/10).

Surtaman mengaku, pihaknya sudah menyiapkan keperluan untuk pelantikannya, diantaranya uji kompetensi ASN yang telah dilaksanakan. Nama-nama juga sudah disiapkan dan disampaikan ke bupati.

Sehingga, apabila bupati meme­rintahkan besok atau lusa pelan­tikan, pihaknya sudah tidak sibuk lagi memetakannya karena sudah disiapkan semuanya.

"Nama hasil asesmen telah disam­paikan ke Ibu Bupati, kami siap kapan pun Ibu Bupati inginkan pelan­tikan. Karena data sudah siap semua, hanya tunggu perintah kami siap secepat kilat mengurus itu," ujarnya.

Disinggung apakah mutasi ASN Pemkab Serang dilaksanakan sebe­lum atau sesudah HUT Kabupaten Serang, kata Surtaman, belum dapat dipastikan. 

Pasalnya, kebijakan untuk mela­kukan pelantikan rotasi mutasi ASN ada di Bupati Serang Ratu Rachmatu­zakiyah, sedangkan BKPSDM Ka­bupaten Serang hanya sebagai penyedia yang menyiap­kannya.

"Kalau diibaratkan masak, kita ini bahan-bahannya yang sudah siap, jadi mau apapun menunya tentu hanya tinggal masak. Jadi, saya belum dapat informasi kapan dilaksanakan karena ini kebijakan Ibu Bupati, kalau kami hanya pem­bantu yang menyiapkan apa yang dibutuhkan," ucapnya. (agm)

Sumber: