SMPN 5 Tigaraksa Punya Banyak Siswa Berprestasi

JUARA: SMPN 5 Tigaraksa, dapat juara dalam ajang FLS2N gugus 04 Kecamatan Tigaraksa beberapa waktu lalu.(Randy/Tangerang Ekspres)--
TANGERANG—Siswa SMPN 5 Tigaraksa kembali meraih prestasi dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Gugus 04 Kecamatan Tigaraksa. Sekolah ini memborong tiga piala dalam pertandingan tersebut.
Dengan Raihan juara yang diraih siswa membuktikan, siswa SMPN 5 Tigaraksa penuh dengan segudang prestasi yang terus dikembangkan oleh pihak sekolah. Prestasi yang diraih ini adalah murni hasil dari siswa yang giat melakukan latihan di sekolah. Dengan keyakinan penuh dan juga dukungan sekolah, siswa dapat prestasi yang mereka inginkan. Sehingga apa yang dilakukan siswa, sekolah selalu mendukung dan membantu untuk bisa diraih oleh siswa.
Kepala SMPN 5 Tigaraksa Heri Servianto mengatakan, pihaknya sangat mendukung penuh apa yang siswa inginkan. Hal tersebut agar siswa bisa meraih prestasi, dan sekolah sangat bangga jika siswa mendapat prestasi yang mereka raih.
”Dengan peraihan juara di ajang FLS2N gugus 04 Kecamatan Tigaraksa, siswa saya membuktikan bahwa SMPN 5 Tigaraksa banyak mempunyai siswa berprestasi. Ini sangat membanggakan baik sekolah ataupun orang tua mereka,” ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Sabtu (13/7).
Heri menambahkan, semua kegiatan siswa selalu diberikan dukungan penuh. Hal tersebut agar siswa tidak merasa sendirian dalam meriah prestasi, Heri menegaskan, sekolah wajib membantu dan mendukung apa yang di inginkan siswa agar bisa meriah prestasi.
”Kami tidak pernah membedakan antar siswa. Semua siswa kami samaratakan dan selalu kami dukung apa yang mereka lakukan demi mendapatkan prestasi. Sekolah adalah tempat pembinaan dan pendidikan siswa. Jadi wajib bagi kami mendukung penuh siswa dalam peraihan prestasi,” paparnya.
Ia menjelaskan, dengan masuknya tahun ajaran baru dan adanya siswa baru, diharapkan bisa menambah sebuah semangat baru dalam meraih prestasi. ”Dengan masuknya siswa baru, saya pastikan mereka bisa raih prestasi baik akademik maupun non akademik. Sehingga mereka bisa terus raih prestasi sampai nanti kelas 9,” tutupnya.(ran)
Sumber: