Matangkan Pelaksanaan Program MBG, Sachrudin Cek Kesiapan Dapur Umum

Matangkan Pelaksanaan Program MBG, Sachrudin Cek Kesiapan Dapur Umum

Didampingi Dandim 0506 Tangerang dan jajaran, Wali Kota Tangerang terpilih, Sachrudin meninjau dapur umum MBG, Yayasan Nurul Kuncung, Badan Gizi Nasional, SPPG di Kawasan Jatiuwung. Senin (17/2/2025). -Ahmad Syihabudin-

TANGERANGEKSPRES.ID -- Wali Kota Tangerang terpilih periode 2025-2030, Sachrudin, disela-sela jelang waktu pelantikan 20 Februari 2025 Minggu ini, berkesempatan memantau Yayasan Nurul Kuncung, Badan Gizi Nasional, Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di jalan Siliwangi, Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten, Senin (17/2/2025).

 

Kedatangan Sachrudin tersebut disambut oleh Dandim 0506/Tangerang Letkol Inf Ary Sutrisno. Lokasi tersebut merupakan Dapur Umum tempat proses masak-memasak menyiapkan Makanan Bergizi Gratis (MBG) untuk siswa dan siswi di wilayah Kecamatan Jatiuwung.

 

"Iya, hari ini saya berkesempatan meninjau langsung mulai dari proses persiapan, pengolahan, pemorsian hingga pendistribusian pelaksanaan MBG yang merupakan program Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto," kata Sachrudin kepada Tangerang Ekspres usai diterima Dandim dan tim Satuan Gizi pada Badan Gizi Nasional di Lokasi.

 

Dalam kunjungan itu, Sachrudin banyak bertanya kepada tim SPPG, mulai dari proses persiapan memasak, waktu pengolahan, pemenuhan gizi, pemorsian hingga pendistribusian ke sekolah-sekolah. Dirinya ingin mematikan Pelaksanaan Program MBG di kota Tangerang berjalan sesuai rencana dan berjalan lancar.

 

"Kita perhatikan semua, mulai kebersihan tempat, proses memasak dan pemenuhan gizi. Termasuk kelayakan lokasi dan bangunan. Juru masak dan tenaga tim yang terlibat," jelasnya.

 

Menurut Sachrudin, seperti diketahui Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang telah menganggarkan 150 miliar untuk program MBG tersebut. Namun, karena program MBG merupakan program unggulan dari kampanye politik Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo-Gibran. Maka, penganggaran program MBG di tiap daerah telah disiapkan oleh pemerintah pusat.

 

"Tentu, Pemkot akan mendukung secara sarana dan prasarana, untuk anggaran 150 Miliar telah dianggarkan kemarin. Nanti, terkait itu akan kita koordinasikan kembali. Untuk pengawasan kita akan melibatkan seluruh stakeholder, lurah, camat termasuk TNI-Polri," tuturnya.

 

Sumber: