Pemkab Serang Targetkan Raih Juara Pertama Penurunan Stunting

Pemkab Serang Targetkan Raih Juara Pertama Penurunan Stunting

Kepala DKBP3A Kabupaten Serang Encup Suplikhah memimpin rapat penanganan stunting di kantornya, Senin (1/7/2024).-Agung Gumelar-

"Pada 2022 lalu, Pemkot Tangsel meraih juara pertama, dan kita diurutan kedua atas penilaian kinerja pelaksanaan percepatan stunting. Tapi, kita optimis di 2023 Kabupaten Serang naik kelas bisa menempati peringkat pertama se Provinsi Banten," ujarnya.

 

Dikatakan Encup, berdasarkan hasil kinerja teamwork TPPS Kabupaten Serang pada 2019 lalu, angka stunting di Kabupaten Serang masih tinggi dengan persentasi 37 persen.

 

Namun, setiap tahunnya terus mengalami penurunan, dan terakhir turun menjadi 26,2 persen berdasarkan hasil survei status gizi anak 2022.

 

"Tapi, kalau berdasarkan Elektronik Pencacatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (E-PPGBM), bahwa angka stunting di Kabupaten Serang turun di bawah angka 20 persen. Penilaian ini, yang menjadi keoptimisan kami untuk terus berupaya menurunkan angka stunting di Kabupaten Serang," ucapnya. (*)

 

 

 

 

 

 

Sumber: