KPU Tangerang Selatan Kesulitan Lakukan Coklit di Perumahan Elit
Ketua KPU Kota Tangsel Taufiq MZ. -Tri Budi/tangerangekspres.id-
TANGERANGEKSPRES.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangsel mengaku selama ini mengalami kendala dalam melakukan pencocokan dan penilitian (coklit).
Pasalnya, petugas pemutakhiran data pemilih (pantarlih) sulit memasuki kawasan perumahan mewah atau elit untuk melakukan coklit. Pantarlih terkendala izin memasuki kawasan perumahan dan sulit menemukan warga yang tinggal disana.
Ketua KPU Kota Tangsel Taufiq MZ mengatakan, pihaknya mulai 24 Juni hingga 24 Juli 2024 mendatang akan melakukan coklit yang dilaksanakan oleh Pantarlih.
"Coklit dilakukan dalam rangka memutahirkan data pemilih pada Pilkada 2024," ujarnya kepada wartawan, Senin (24/6/2024).
Taufiq mengaku, selama ini kendala yang dihadapi pantarlih adalag sulit masuk ke perumahan elit karena mereka masyarakat sibuk bekerja. Namun, bila ada komunikasi bersama pengurus lingkungan tentu hal tersebut tidak sulit dilakukan.
"Karena selama ini kalau kita melangkah sendiri pantarlih ketemu petugas keamaan yang tidak bisa bertemu dengan masyarakat langsung," tambahnya.
Taufiq mengaku, dalam durasi 24 Juni sampai 24 Juli mendatang pihaknya bersama Sekda dan Asda 1 akan mengundang lurah dan camat. KPU akan hadir untuk memberikan masukan dan hal-hal yang harus dibantu oleh camat dan lurah.
Sumber: