Atlet Peraih Medali di Popda Tiket Masuk PPDB Sekolah Negeri

Atlet Peraih Medali di Popda Tiket Masuk PPDB Sekolah Negeri

Kota Tangerang ditetapkan sebagai juara umum pada penutupan velaran Popda XI Banten tahun 2024 di lapangan Stadion benteng Reborn, Kamis (13/6/2024).-Abdul Azis/tangerangekspres.id-

TANGERANGEKSPRES.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan memperjuangkan memberikan fasilitas di bidang pendidikan bagi para atlet yang telah menorehkan prestasinya di bidang keolahragaan. Hal itu diungkapkan Penjabat (PJ) Wali Kota Tangerang, Nurdin saat ditemui usai penutupan gelaran Popda XI Banten tahun 2024 di lapangan Stadion Benteng Reborn,Kamis (13/6/2024).

 

Nurdin mengatakan, prestasi keolahragaan pada perhelatan pekan olahraga pelajar daerah (Popda) Provinsi Banten sebagai tiket masuk penerimaan peserta didik baru (PPDB) sekolah negeri baik pada jenjang SMP Negeri maupun SMA negeri. Dia memastikan atlet yang telah menorehkan prestasinya pada gelaran Popda dapat ditampung di sekolah-sekolah negeri.

 

"Dipastikan bisa ditampung di sekolah negeri. Ini sebagai jalur prestasi apalagi ini ajang prestasi di tingkat provinsi jadi dapat dipastikan," ungkap Nurdin.

 

Dikatakan Nurdin, pemerintah bukan saja memperjuangkan memberikan para atlet yang telah meraih prestasi di bidang keolahragaan tersebut dapat diterima pada pelaksanaan PPDB sekolah negeri, namun pemerintah akan memperjuangkan memberikan fasilitas pendidikan hingga perguruan tinggi. 

 

"Tentunya kita akan perjuangkan memberikan fasilitas di bidang pendidikan. Bahkan menurut pak Gubernur bukan hanya di tingkat SMP Negeri tapi juga di tingkat SMA kalau perlu hingga perguruan tinggi. Ini adalah mimpi dari Pemprov Banten untuk bisa memberikan yang terbaik bagi warganya," ujar Nurdin.

 

Dia menyamoaikan, kontingen Kota Tangerang berhasil meraih juara umum pada perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten 2024. Kota Tangerang sebagai tuan rumah berhasil mendulang perolehan 235 medali dengan 94 emas, 74 perak, dan 67 perunggu.

 

Pasalnya, prestasi gemilang yang ditorehkan para atlet Kota Tangerang tersebut menjadi sebuah kebanggaan khususnya warga Kota Tangerang.

 

Sumber: