Pelaku Pembunuhan Pria di Pamulang Diringkus

Pelaku Pembunuhan Pria di Pamulang Diringkus

Garis polisi masih terpasang di TKP tempat penemuan jasad pria tanpa identitas di Perumahan Makadam di Benda Baru, Pamulang.-Tri Budi-

TANGERANGEKSPRES.ID - Pada Sabtu (11/5/2024) sekitar pukul 05.30 WIB warga Perumahan Makadam di Benda Baru, Pamulang digegerkan dengan penemuan mayat tanpa identitas.

 

Mayat berjenis kelamin pria tersebut ditemukan warga dalam keadaan dibungkus sarung dan tergeletak dipinggir jalan dekat tanah kosong di perumahan tersebut.

 

Saat ditemukan, tidak ditemukan identitas korban namun, menggunakan sweter berwarna abu-abu serta dan celaa pendek. Sarung yang digunakan untuk membungkus korban berwarna abu-abu corak biru bergaris putih hitam biru. 

 

Korban menggunakan kaus berwarna merah bintik hitam.

 

Tak ada warga yang menggenal korban, sehingga menyulitkan polisi dan menangani kasus tersebut. Informasi yang Tangerang Ekspres peroleh, pada Sabtu (11/5/2024) magrib polisi berhasil mengindentifikasi dan menemukan identitas korban.

 

Setelah berhasil mengidentifikasi korban, polisi langsung bergerak mencari pelakuknya. Butuh waktu hampir 24 jam atau tepatnya pada Minggu (12/5/2024) subuh polisi berhasil menangkap pelaku. 

 

Namun, polisi belum mau memberikan keterangan terkait identitas korban, pelaku dan motif pembunuhan tersebut. Hingga Minggu (12/5/2024) siang Kapolres Tangsel AKBP Ibnu Bagus Santoso, Kapolsek Pamulang Kompol Ghulam Nabi dan Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alvino Cahyadi tidak merespon atau membalas pesan singkat WhatsApp (WA) yang Tangerang Ekspres kirim.

 

Sumber: