Musim Penghujan Kasus Kebakaran Tetap Terjadi, Apa Penyebabnya?

Musim Penghujan Kasus Kebakaran Tetap Terjadi, Apa Penyebabnya?

Plt Kepala DPKP Kota Tangsel Bani Khosyatulloh.-Tri Budi-

TANGERANGEKSPRES.ID - Saat musim penghujan seharusnya kasus kebakaran berkurang. Namun, kenyataannya kasus kebakaran masih saja terjadi dan khususnya di Kota Tangsel.

 

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tangsel mencatat, selama musim penghujan sejak akhir tahun lalu kasus kebakaran masih saja terjadi.

 

Plt Kepala DPKP Kota Tangsel Bani Khosyatulloh mengatan, pada 2023 terjadi 93 kasus kebakaran diwilayahnya. "Tahun in saja sudah terjadi belasan kebakaran," ujarnya kepada wartawan, Rabu (28/2/2024).

 

Bani menambahkan, dimusim penghujan tidak serta merta kasus kebakaran menurun. Pasalnya kasus kebakaran terjadi lantaran kurang kewaspadaan masyarakat.

 

"Rata-rata sekitar 80 sampai 90 persen penyebab kebakaran itu dari korsleting listrik. Ya, korsleting listrik mendominasi pemicu kebakaran," tambahnya.

 

Menurutnya, sedangkan kebakaran ilalang dan sampah saat musim penghujan kasusnya menurun. "Dulu waktu musim kemarau banyak terjadi kebakaran karena ilalang yang terbakar, juga karena faktor kesengajaan orang bakar sampah dan apinya berambat membakar sekitarnya," jelasnya.

 

Untuk itu, Bani mengimbau kepada masyarakat dengan cara melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terhadap kewaspadaan diri. "Karena masyarakat lebih panik tidak punya kuota internet dari pada persiapkan atau kewaspadaan kebakaran," tuturnya. (*)

Sumber: