Polres Serang Sabet 3 Penghargaan, 2 Dari Polda Banten 1 Dari Ombudsman RI

Polres Serang Sabet 3 Penghargaan, 2 Dari Polda Banten 1 Dari Ombudsman RI

Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim memberikan penghargaan kepada Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko, pada upacara Hari Kesadaran Nasional di Mapolda Banten, Senin 26 Februari 2024.-AGUNG GUMELAR / TANGERANGEKSPRES.id-

TANGERANGEKSPRES.ID - Polres Serang sabet 3 penghargaan sekaligus. Dari 3 penghargaan itu, 2 berasal dari Polda Banten dan 1 Ombudsman RI perwakilan Provinsi Banten. 

Piagam penghargaan diserahkan oleh, Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim dan perwakilan dari Ombudsman RI Provinsi Banten, yang diterima oleh Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko, pada upacara Hari Kesadaran Nasional di Mapolda Banten, Senin 26 Februari 2024.

Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko mengatakan, dua penghargaan yang diraih Polres Serang dari Polda Banten yaitu, cooling system dalam rangka pemilu damai 2024, dan cooling system tingkat satuan yang diraih oleh Polsek Ciruas dan Polsek Cikande.

Sedangkan,penghargaan dari Ombudsman RI Provinsi Banten yaitu, tentang kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik 2023, yang mana Polres Serang meraih peringkat ketiga.

"Alhamdulillah, kami berhasil menyabet tiga penghargaan sekaligus yang berasal dari Polda Banten dan Ombudsman RI Provinsi Banten," katanya, melalui keterangan tertulis Polres Serang. 

Candra mengatakan, keberhasilan ini hasil dari kerja keras seluruh personel, baik yang ada di Polres Serang maupun Polsek jajaran. 

Meski begitu adanya penghargaan ini merupakan motivasi untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar dapat lebih baik lagi. 

"Mewakili seluruh anggota, saya panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas prestasi yang diraih. Sesuai amanat kapolda, jangan berbesar hati tapi harus dijadikan motivasi, untuk bekerja yang lebih baik lagi sebab tantangan tugas kedepan masih banyak," ujarnya. 

Disisi lain, Kapolda Irjen Pol Abdul Karim menyampaikan, ucapan terimakasih kepada seluruh personel atas dedikasi, loyalitas dan integritas, yang tinggi dalam melaksanakan pemeliharaan Kamtibmas, penegakkan hukum, perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

"Selaku Kapolda Banten, saya menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh personel Polda Banten, atas seluruh dedikasi, loyalitas dan integritas dalam melaksanakan tugas," katanya. 

Karim mengatakan, proses pelaksanaan Pemilu 2024 di wilayah Polda Banten berjalan lancar dan aman. Namun, diharapkan seluruh personel tidak berbesar hati karena tantangan tugas kedepan masih banyak.

"Pencapaian tersebut tidak boleh membuat kita lengah, yang menjadi atensi selanjutnya yaitu sidang pleno tingkat kecamatan, yang tentunya perlu kehadiran personel Polri dalam mengawal dan mengamankan kegiatan tersebut," ujarnya. (*) 

Sumber: