Bangkit, Kanekes Kalahkan Persic

Bangkit, Kanekes Kalahkan Persic

CILEGON – Tim Kanekes mampu bangkit dari ketertinggalan atas Persic Cilegon dan akhirnya mampu memenangkan pertandingan di Liga 3 yang dihelat di Stadion Krakatau Steel, Kota Cilegon, kemarin (26/7). Tertinggal satu satu gol di babak kedua melalui gol Yosef di menit 50, Kanekes mampu membalas dua gol melalui Fikri pada menit 70, dan Yandinson menit 76. Dipertandingan lainnya Persitangsel berhasil meraih kemenangan tipis 0-1 atas Bantara. Kemenangan ini membuat membuat Persitangsel mengoleksi 6 poin hasil dua kali menang dan berada di puncak klasemen Liga 3. Hasil ini membuat posisi Persitangsel tetap kokoh di puncak klasemen dengan nilai 6. Sedang Kanekes yang mengemas 6 poin naik ke posisi kedua menggeser posisi Bantara FC di posisi ketiga. Meski memiliki nilai sama dengan Persitangsel, Kanekes kalah selisih gol. Ditemui usai laga pelatih Kanekes Frido Yuwanto senang semangat tempur anak asuhnya tidak kendur walapupun sempat tertinggal. Mental juara diperlihatkan anak asuhnya yang dalam laga ini berhasil memanfaatkan kelelahan bek Persic Cilegon untuk mencuri 2 gol. “Terus terang pemain kami juga lelah karena dalam tempo satu minggu harus bertanding 2 kali. Sistem rotasi pemain yang saya jalankan berhasil dan kami mampu mencuri 2 gol pada babak kedua,” ujarnya. Ia menambahkan kunci kemenangan ini juga pemainnya mampu mengaplikasi permainan bola pendek cepat. Dengan sentuhan satu dua akhirnya mampu membongkar lini belakang lawan. “Kami tidak bisa bersenang-senang. Kami masih memiliki 3 laga sisa yang ibarat final bagi kami. Dua kemenangan ini tentunya memotivasi anak–anak untuk kembali meraih 3 poin di laga tersisa,” tutup dia. Sementara itu pelatih Persic Das Supriyadi mengakui jadwal padat yang dijalani timnya membuat performa anak asuhnya kurang maksimal. Dalam satu pekan ini timnya harus melakoni 3 laga. Hasilnya pemain tentunya kelelahan walaupun sistem rotasi sudah diterapkan olehnya. “Kami sudah berupaya maksimal untuk mempertahankan keunggulan setelah mencetak gol namun akhirnya gagal. Pemain kami juga mengalami cedera. Kami berharap pengaturan jadwal pertandingan untuk ke depannya ditinjau kembali agar pemain tidak kelelahan,” ungkap dia. Untuk laga tersisa selanjutnya, ia akan memotivasi pemain untuk bisa memperoleh hasil yang maksimal. Bagi dirinya dua partai tersisa adalah laga yang ketat. Ia tidak mau timnya kalah dan ingin mempersembahkan kemenangan untuk warga Cilegon yang mendukung Persic. (apw/rbnn)

Sumber: