BJB NOVEMBER 2025

Seribuan ASN Pemkot Tes Kompetensi

Seribuan ASN Pemkot Tes Kompetensi

ASN Pemerintah Kota Serang sedang mengikuti Computer Assisted Competency Test (CACT) di ruang laboratorium Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Banten, Senin (10/11). (ALDI ALPIAN INDRA/TANGERANG EKSPRES)--

“Kami ingin memastikan setiap ASN di Kota Serang ditempatkan sesuai dengan kompetensinya. Jadi, hasil tes ini bukan sekadar forma­litas, tapi menjadi dasar pembinaan karier ke depan,” ujarnya. 

Ia juga menekankan bahwa penerapan manajemen talenta akan menciptakan sistem promosi dan mutasi yang lebih objektif dan berbasis kinerja.

“Kalau manajemen talenta sudah berjalan, proses rotasi maupun promosi jabatan akan jauh lebih transparan. Tidak lagi hanya berdasarkan se­nioritas, tapi benar-benar melihat kemampuan dan potensi ASN,” tandasnya.

Nanang berharap seluruh ASN dapat mengikuti proses tersebut dengan sungguh-sungguh karena hasilnya akan berpengaruh terhadap arah pengembangan karier di masa depan.

Dengan diterapkannya sis­tem manajemen talenta, Pem­kot Serang berharap mam­pu mewujudkan birokrasi yang lebih profesional dan berbasis kinerja. Program ini juga diharapkan menjadi langkah nyata dalam memba­ngun apa­ratur yang kompeten, trans­paran, dan siap meng­hadapi tantangan pelayanan publik di masa depan. (ald)

Sumber: