Pesantren Daarut Tauhid, Kajian Tauhid Bersama Aa Gym

Rabu 14-02-2018,08:06 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

  CIPUTAT - Lebih dari 500 jamaah memadati lapangan hingga teras Masjid Daarut Tauhid Serua. Banyaknya jamaah untuk mengikuti kajian yang diselenggarakan Pesantren Daarut Tauhid Serua, Kecamatan Ciputat, Kota Tangsel, Selasa (13/2). Dalam ceramahnya, KH. Abdullah Gymnastiar yang biasa disapa Aa Gym, berpesan kepada jamaah agar menggantungkan harapan sepenuhnya kepada Allah SWT. Menurutnya, menyampaikan jika segala sesuatu yang terjadi kepada kita adalah karena takdir dari Allah. “Jangan pernah menggantungkan harapan kita kepada makhluk. Makin banyak berharap ke mahluk, makin kecewa, makin sakit hati," tutut Aa Gym. Aa Gym menambahkan, apapun yang kita alami, semua sudah tertulis di lauh mahfuz dan sudah menjadi ketentuan dari Allah SWT. Maka, jangan lagi menghitung-hitung tindakan baik atau buruk kita. Pasalnya, Allah SWT memiliki hitungan yang sangat akurat yang tidak mungkin salah. “Berusaha untuk mensyukuri apa yang sudah ditakdirkan oleh Allah SWT kepada kita. Tidak bersyukur karena memikirkan yang bukan takdir dari Allah. Penilaian dari Allah harus diupayakan dibandingkan dengan penilaian dari makhluk," tambahnya. Kajian diiringi dengan humor ringan sehingga jamaah semakin antusias menyimak kajian tersebut hingga selesai pukul 15.00 WIB. Sementara itu, Ketua Pelaksana Akmal Jumara menuturkan, ini merupakan kajian tauhid bersama Aa Gym yang ke lima. Kata Akmal, sebagai pendiri Aa Gym ingin terus bersilahtuhrahmi dengan warga sekitar pesantren atau wilayah Tangerang. “Dengan keterbatasan waktu Aa Gym mengunjungi masjid ke masjid di Kota Tangsel. Maka ia mengundang jamaah sekitar Kota Tangsel untuk berkunjung ke pesantrennya, serta berdiskusi bersama melalui kajian tauhid seperti ini,” tutur Akmal. Ia berharap, dengan kegiatan rutin bulanan seperti ini. Pesantren Daarut Tauhid Serua bisa dirasakan manfaatnya untuk masyarakat yang lebih luas. Tidak hanya para santri yang menuntut ilmu di Pesantren Daarut Tauhid Serua saja. (bun/mas)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler