Stok Darah Aman Sampai Lebaran, PMI Jemput Bola Setelah Tarawih

Selasa 07-05-2019,04:17 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang memastikan stok darah selama ramadan tetap aman. Meski begitu diakui ada penurunan pendonor yang datang ke PMI. Selain itu juga, PMI tidak khawatir jika ada yang membutuhkan bantuan darah dari PMI Kota Tangerang. Karena jauh-jauh hari, PMI telah melakukan upaya untuk memenuhi stok darah selama ramadan. Kepala Biro Humas PMI Kota Tangerang Ade Kurniawan mengatakan, pada hari normal biasanya stok kantong darah yang tersedia antara 200-300 kantong darah. Saat bulan ramadan  diprediksikan akan disiapkan stoknya sebanyak 18.000 kantong darah sampai dengan Idul Fitri karena biasanya jumlah pendonor akan turun selama ramadan. "Biasanya jumlah pendonor di bulan puasa akan terus menurun sampai 60-70 persen, di ramadan tahun ini kita tingkatkan stok kantong darah kita. Alhamdulillah saat ini sudah mencapai 60 persen, dimana per harinya ketersediaan stok kita mencapai 300-400 kantong darah,"ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Senin (6/5). Ade menjelaskan, langkah antisipasi yang dilakukan saat bulan ramadan adalah menyiapkan pendonor yang non muslim untuk ikut berpartisipasi mendonor selama ramadan. Selain itu PMI juga mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam melaksanakan donor darah "Pendonor yang nonmuslim ini kita geser agar berdonor di bulan puasa, selain itu kita juga sudah lakukan kerjasama beberapa masjid dan mal untuk melakukan penjemputan pendonor usai salat tarawih,"paparnya. Ade menambahkan, PMI juga siap jika ada masjid atau organisaisi atau perusahaan yang meminta untuk jemput donor setelah tarawih, hal itu dilakukan agar menjaga keamanan stok darah selama ramadan. "Jika memang ada masjid, organisasi, serta perusahaan di Kota Tangerang yang meminta menjemput donor maka kami akan siap mendatanginya. Biassnya ada saja yang meminta kita untuk datang setelah salat tarawih dan kita pasti akan fasilitasi agar stok darah tetap terjaga,"ungkapnya (mg-9)

Tags :
Kategori :

Terkait