Mobil Tabrak Tiang CCTV Bandara

Selasa 08-01-2019,04:30 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG – Kecelakaan tunggal terjadi di Bandara  Soekarno-Hatta, Senin (7/1). Sebuah mobil Chevrolet bernopol B 2723 PFH ringsek setelah menabrak tiang CCTV. Mobil berwarna hitam yang dikendarai Eric Firmasn mengalami kerusakan parah di bagian kanan. Bahkan pintu dibelakang pengemudi hancur tak berbentuk. Beruntung sang pengemudi selamat dari kecelakaan tersebut. “Kecelakaan tunggal, itu terjadi sekira pukul 07.30 WIB. Pengemudi selamat,” kata Kasubbag Humas Polresta Bandara Soekaarno-Hatta, Ipda Riyanto. Riyanto menjelaskan, laka lantas tersebut bermula ketika pengemudi melaju dari arah Jakarta ke Area Perkantoran Bandara Soetta melalui Jalan C1. “Sesampainya di jalan C1, tepatnya sebelum tanjakan Terminal 3 ultimate diduga pada saat melaju dengan kecepatan cukup tinggi dan tidak berhati-hati dalam mengemudikan kendaraan sehingga oleng ke kanan menabrak tiang CCTV,” ungkap Riyanto. Ia menyebut, mobil tersebut telah dievakuasi dan telah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh Sat Lantas Polresta Bandara Soetta. “Telah dilakukan olah TKP dan kendaraan tersebut telah dievakuasi,” tandasnya. (net)

Tags :
Kategori :

Terkait