20 Finalis Kang Nong Berebut Juara
TANGERANG – Sebanyak 20 peserta akan mengikuti final lomba Kang Nong Kota Tangerang 2017. Kegiatan diagendakan bakal dilangsungkan, Sabtu (15/4) di Tangcity Mall. Muda-mudi finalis yang bakal meramaikan lomba tersebut, terdiri dari 10 pasangan. Dikatakan Kabid Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Disbudpar Kota Tangerang, Rizal Ridolloh pada awalnya jumlah peserta yang mengikuti seleksi sebanyak 200 orang terdiri dari 94 kang (pria) dan 106 nong (wanita).
Umur yang diperkenankan untuk mendaftar yaitu 17 – 25 tahun. Seleksi mulai digelar awal April lalu. “Mereka ada yang masih bersekolah, kuliah dan sudah bekerja,” ungkap Rizal. Mantan Kabid Kepemudaan ini menambahkan, saat ini rangkaian kegiatan pemilihan kang nong telah memasuki tahapan unjuk bakat.
“Sebelumnya mereka telah lami beri bekal wawasan tentang Kota Tangerang. Khusunya terkait kepariwisataan,” tutur Rizal. Para kontestan ini juga dibekali tentang ilmu public speaking.
Rizal mengungkapkan, Disbudpar pada pemilihan Kang Nong ini hanya memfasilitasi saja. Sebab pelaksananya adalah Paguyuban Kang Nong Kota Tangerang. Pada acara final nanti, panitia akan mendatangkan juri dari kalangan artis. Termasuk istri Walikota Tangerang Aini Suci dan anggota Paguyuban Kang Nong. “Bersama panitia, kami sedang membahas siapa saja dewan juri yang akan menilai para finalis nanti,” katanya.
Rizal menjelaskan, bila pemilihan Kang Nong bertujuan untuk menyiapkan kader yang mampu mempromosikan Kota Tangerang kepada siapa pun. Baik langsung maupun tidak langsung. “Setiap ada kegiatan kepariwisataan, kami selalu mengajak mereka. Termasuk bila ada kunjungan ke luar daerah,” jelasnya. Jadi kehadiran Kang Nong nanti tambah Rizal, diharapkan mampu memperkenalkan Kota Tangerang ke dunia luar. (tam)
Sumber: