SMA MUHAMMADIYAH 8 CIPUTAT, Menciptakan Calon Jurnalis

SMA MUHAMMADIYAH 8 CIPUTAT, Menciptakan Calon Jurnalis

Sekolah jurnalistik dilaksanakan untuk menambah wawasan dan ilmu tentang dunia wartawan. Baik dalam hal penulisan, keredaksian maupun lainnya. Sehingga nantinya dapat menciptakan dan membentuk calon jurnalis yang profesional. Endang Sahroni menjelaskan tubuh pemberitaan. Ia mengatakan, media cetak koran bisa dipastikan nol persen pemberitaan hoax. Pasalnya, standar pemberitaan di koran ialah peliputan langsung, konfirmasi hingga adanya ruang hak suara terhadap narasumber tertuju. “Sebagai pelajar yang cerdas dan pembaca yang cermat. Kalian (siswa-red) harus tahu mana pemberitaan hoax atau bukan. Salah satunya dengan mengetahui standar komposisi pemberitaan, mulai dari keindahan lead hingga kelengkapan 5W + 1H. Mengetahui itu, kalian bisa menjadi pembaca yang cerdas,” jelas pria yang biasa disapa Roni. Antusias siswa SMA Muhammadiyah 8 Ciputat begitu tinggi. Terlihat dari durasi pelatihan yang lewat waktu yang ditentukan. Pertanyaan demi pertanyaan terus diajukan para siswa, untuk mengetahui lebih utuh pembuatan berita serta alur peliputan wartawan cetak harian Tangerang Ekspres. Sementara itu, Hendra Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMA Muhammadiyah 8 Ciputat menuturkan, kegembiraannya atas kunjungan dan ilmu yang dibagi Tangerang Ekspres kepada para siswanya. Pasalnya, SMA Muhammadiyah 8 Ciputat juga memiliki majalah sekolah yang tayang satu tahun sekali. Serta tim radio yang selalu menyiarkan kegiatan dan program-program sekolah. “Maka kami welcome sekali kegiatan-kegiatan seperti ini. Anak-anak butuh banyak bimbingan dari pihak-pihak yang berpengalaman sebelumnya. Mereka punya kemampuan untuk menjadi penulis, penyiar radio, reporter televisi hingga fotografer andal. Kami pihak sekolah wajib membina dan terus memberi ruang untuk mereka menimba ilmu-ilmu sedini mungkin,” ungkap Hendra. Pelatihan ditutup dengan foto bersama crew Tangerang Ekspres. Para siswa selanjutnya, diberikan ruang untuk mengirim karya foto maupun tulisannya ke redaksi Tangerang Ekspres. Memenuhi syarat dan ketentuan jurnalistik, karya para siswa berhak ditayangkan di koran Tangerang Ekspres. (bun/mas)

Sumber: