Bappeda Siapkan Pusat Inovasi Pendidikan

Bappeda Siapkan Pusat Inovasi Pendidikan

RAPAT: Sekretaris Bappeda Kabupaten Tangerang Erwin Mawandy memimpin rapat via zoom meeting di kantor Bappeda.(Humas Pemkab Tangerang)--

TANGERANG — Badan Pe­rencanaan Pembangunan Dae­rah (Bappeda) Kabupaten Tangerang tengah merancang pembangunan Pusat Pe­ngem­bangan Inovasi Pendidikan (PPIP) dan Sentra Pengem­bangan Olahraga. Langkah ini menjadi bagian dari upaya memperkuat arah pem­ba­ngunan daerah sebagaimana tertuang dalam Rencana Pem­bangunan Jangka Me­nengah Daerah (RPJMD).

Sekretaris Bappeda Kabu­paten Tangerang Erwin Ma­wandy menegaskan,  pemba­ngunan ini akan dilakukan secara bertahap dengan me­libatkan lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD). 

”Dengan terbangunnya pu­sat inovasi pendidikan dan sentra olahraga, masyarakat Kabupaten Tangerang akan memiliki ruang untuk me­ngembangkan potensi, baik dalam bidang akademik mau­pun keolahragaan,” ungkap­nya, Rabu, 10 September 2025.

Kata Erwin, kehadiran PPIP nantinya diharapkan menjadi wadah lahirnya kreativitas serta inovasi di bidang pen­didikan, sementara sentra olah­raga difokuskan pada pem­binaan talenta muda se­kaligus mem­perluas akses masyarakat terhadap sarana olahraga yang representatif.(sep)

Sumber: