SDN Kampung Melayu I Siap Bentuk Siswa Berprestasi

SDN Kampung Melayu I Siap Bentuk Siswa Berprestasi

SIAP BERPRESTASI: SDN Kampung Melayu I akan siap bentuk siswa baru menjadi siswa berprestasi.(Randy/Tangerang Ekspres)--

TANGERANG — SDN Kampung Melayu I akan siap membentuk dan mendidik siswa baru menjadi siswa yang mempunyai segudang prestasi, baik akademik maupun non akademik. Ini karena terlihat siswa baru banyak  yang siap dijadikan pelajar berprestasi.

Setiap tahun ajaran baru, SDN Kampung Melayu I selalu membentuk siswa baru menjadi siswa yang mempunyai prestasi, baik akademik maupun non akademik. Walaupun penuh perjuangan yang panjang, tetapi sekolah akan siap membentuk siswanya menjadi siswa berprestasi.

Kepala SDN Kampung Melayu I Neni Mulyani mengatakan, setiap tahun ajaran baru, sekolahnya selalu membentuk siswa untuk menjadi siswa berprestasi. Hal tersebut sudah menjadi program sekolah. Siswa di sekolah ini dipastikan akan menjadi siswa yang penuh prestasi.

”Kita memang mempunyai program untuk bentuk siswa menjadi siswa berprestasi. Prosesnya panjang, jadi memang harus sabar dan yakin bahwa mereka akan menjadi siswa yang penuh dengan prestasi,” ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Sabtu (1/9).

Neni menambahkan, pihaknya juga telah meminta kepada seluruh guru untuk terus memberi­kan pelatihan dan pendidik­an yang menuju ke arah prestasi. Jadi, bukan hanya sekedar belajar saja tetapi siswa bisa mendapatkan prestasi sesuai dengan kemampuan.

”Memang dari ratusan siswa, pasti ada siswa yang kurang dalam meraih prestasi. Maka itu, guru harus juga bisa kreatif dalam memberikan pelajaran kepada siswa. Ini untuk bisa membentuk siswa di SDN Kampung Melayu I ini mempunyai segudang prestasi. Walaupun sekolah ini ada di Utara Tangerang,” paparnya.

Ia berharap, dengan adanya siswa baru bisa menambah semangat baru bagi seluruh siswa. Siswa baru diharapkan bisa meraih prestasi. Ini karena memang siswa baru masih butuh bimbingan yang ekstra dari guru mereka.

”Siswa baru ini saya lihat ada beberapa yang bisa di latih untuk bisa raih prestasi. Jadi, secara perlahan kami akan terus melakukan inovasi untuk bisa meriah prestasi dan akan bisa terus kami kembangkan. Maka itu, siswa baru bisa mengikuti kegiatan di sekolah,” tutupnya.(ran)

 

Sumber: