Wujud Rasa Syukur, Kades Marga Mulya Santuni Yatim dan Janda
Kepala Desa Marga Mulya Abu Bakar menggelar santunan yatim dan janda di kediamannya, tepatnya di Kampung Bebulak, Desa Marga Mulya, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (28/12/2024). -Pemerintah Desa Marga Mulya untuk Tangerang Ekspres--
Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari tokoh masyarakat dam tokoh agama setempat. Para tokoh menyatakan bahwa langkah yang diambil oleh kadesnya sangat baik.
Menurut mereka, Aab tidak hanya fokus pada pembangunan fisik, tapi juga pembangunan sosial dan kemanusiaan. Aab pun tidak segan-segan mengajak seluruh warga Desa Margamulya untuk saling peduli dan membantu sesama.
"Kita semua adalah satu keluarga. Mari kita jaga kebersamaan ini dengan saling membantu, terutama kepada mereka yang membutuhkan," ujar sejumlah tokoh, penuh haru.
Acara santunan ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh ustaz setempat, memohon keberkahan dan kemudahan bagi seluruh warga Desa Margamulya. (*)
Sumber: