Tumbuhkan Semangat Gotong Royong, Program JAGA SALIRA Diluncurkan

Tumbuhkan Semangat Gotong Royong, Program JAGA SALIRA Diluncurkan

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie (tengah) didampingi Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Zainudin foto bersama penerima santunan jaminan kematian dan beasiswa serta penerima kartu BPJS Ketenagakerjaan. -Tri Budi/tangerangekspres.id-

TANGERANGEKSPRES.ID - Pemkot Tangsel bersama BPJS Ketenagakerjaan terus melakukan inovasi. Terbaru, keduanya melaunching pogram dengan nama Jaminan Ketenagakerjaan Pekerja Sekitar dan Keluarga (JAGA SALIRA).

 

Launching dilakukan Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie di Swissbel Hotel Serpong, Rabu (7/8/2024). Hadir dalam launching tersebut Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Zainudin, Kepala Kantor Wilayah Banten BPJS Ketenagakerjaan Kunto Wibowo, Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Kota Tangsel Rina Umar, kepala OPD, perwakilan perusahaan-perusahaan, perwakilan rumah sakit dan lainnya.

 

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Kota Tangsel Rina Umar mengatakan, launching tersebut merupakan rangkaian sinergisitas dan kolaborasi dalam upaya meningkatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan sesuai dengan Amanah Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 Tentang Badan Penyelanggara jaminan sosial dan Instruksi presiden Nomor 2 tahun 2021 tentang Optimalisasi Pelaksanaan jaminan sosial Ketenagakerjaan.

 

"Alhamdulillah dengan dukungan Pemkot Tangsel saat ini ada 82.577 tenaga kerja yang terdiri dari Non ASN, perangkat RT/ RW, penyelenggara Pemilu 2024, kader kesehatan, amil kenazah, marbot, guru ngaji, majelis taklim, relawan pemadam keakaran serta pekerja rentan miskin telah terlindungi jaminan sosial ketenagakerjaan yang iurannya bersumber dari APBD Kota Tangsel," ujarnya, Rabu (7/8/2024).

 

Rina menambahkan, saat ini coverage perlindungan jaminan Sosial Ketenagakerjaan telah mencapai 41,334 dari total 754.223 tenaga kerja di Kota Tangsel. Dan untuk mewujudkan universal coverage, Pemkot Tangsel bersama BPJS Ketenagakerjaan cabang Kota Tangsel berkolaborasi meluncurkan program inovasi yang disebut JAGA SALIRA. 

 

Program JAGA SALIRA merupakan wujud nyata kepedulian pekerja terhadap tenaga kerja lainnya yang berada disekitar tempa tinggal dan dimulai dari lingkungan pekerja ASN Pemkot Tangsel.

 

"Program JAGA SALIRA miliki kepanjangan Jaminan Ketenagakerjaan Pekerja Sekitar dan Keluarga. SALIRA berasal dari kata Sunda yang memiliki arti Dirimu dan menjaga diri ini dimulai dengan kesadaran pada diri kita dengan memberikan perlindungan kepada orang-orang terdekat kita," jelasnya.

 

Sumber: