19.000 Siswa Daftar Pra PPDB SMP di Tangerang Selatan
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel Deden Deni.-Tri Budi-
TANGERANGEKSPRES.ID - Saat ini sampai 10 Juli mendatang sedang dilaksanakan pendaftaran penerimaan peserta didik baru (PPDB) Kota Tangsel untuk tingkat SMPN.
Ada empat jalur PPDB yang disediakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel dan jadwal pendaftarannya berbeda-beda.
Keempat jalur tersebut adalah jalur zonasi persentasenya 55 persen, jalur prestasi 25 persen, jalur afirmasi 15 persen dan mutasi 5 persen.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel Deden Deni mengatakan, tahap pertama jalur afirmasi dan disabilitas telah selesai dilaksanakan pendaftaran pada 24-26 Juni 2024.
"Kalau tahap 2 ada jalur zonasi akan dimulai 2-4 Juli 2024 dan hasilnya akan diumumkan pada 5 Juli mendatang," ujarnya kepada TANGERANGEKSPRES.ID, Minggu (30/6/2024).
Deden menambahkan, sedangkan untuk tahap 3 ada jalur perpindahan tugas orang tua, jalur prestasi akademik hasil lomba, dan jalur prestasi akademik nilai rapor akan dimulai pada 8-10 Juli 2024. Untuk pengumumannya akan dilaksanakan pada 11 Juli 2024.
"Kemarin saat tahapan pra PPDB ada sekitar 19.000 anak mencoba mendaftar di SMPN Tangsel. Namun, jumlah tersebut diprediksi berkurang saat PPBB benar-benar dibuka," tambahnya.
Sumber: